Lebong Biayai 13 PNS Kuliah S2 di Magister Akuntansi Unib
TUBEI, BE - Guna memenuhi tenaga profesional di bidang pengelolaan keuangan di Pemkab Lebong, 13 orang PNS Lebong dengan basic Akuntansi di sekolahkan ke jenjang pendidikan strata 2 di Magister Akuntansi Universitas Bengkulu. Biaya pendidikan PNS Lebong tersebut melalui APBD Lebong tahun 2013.
Hal ini diungkap Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lebong, HM Ali A Hadi SH kepada wartawan kemarin. Tahun ini sebanayak 13 PNS Lebong kita kuliahkan di Unib untuk mengambil S2 Akuntansi. Hal ini dilakukan untuk memenuhi tenaga akuntansi untuk pengelolaan keuangan daerah. PNS yang disekolahkan melalui biaya daerah ini diwajibkan dapat menyelesaikanya dalam waktu 1,8 tahun. Mereka ini berasa dari berbagai SKPD di Pemkab Lebong dan basic pendidikan S1-nya juga dari akuntansi,\" jelas Ali.
Dikatakan Ali, PNS yang di sekolahkan tersebut dalam waktu 10 tahun setelah menyelesaikan pendidikan S2-nya tidak diperkenakan pindah dari Kabupaten Lebong. Seluruh PNS tersebut diwajibkan mengabdikan dirinya di Kabupaten Lebong untuk membatu pemerintah dalam pengelolaan keuangan. \"Seluruh PNS tersebut sudah menyanggupi untuk tidak pindah dari Lebong setelah selesai pendidikan. Sebelumnya kita sudah membuat surat perjanjian kesanggupan antar pemerintah daerah dengan seluruh PNS tersebut,\" kata Ali.
Berdasarkan analisa BKD, kebutuhan tenaga akuntansi di Kabupaten Lebong masih kurang karena seharunya di setiap SKPD memiliki 1 orang tenaga profesional di bidang akuntansi, namun selama ini hal ini belum terpenuhi. \"Kita memiliki 30 SKPD, seharusnya di setiap SKPD memiliki tenaga akutansi namun karena tenaga masih minim maka terpaksa belum terpenuhi. Harapan kita dengan adanya 13 PNS yang kita sekolahkan ini maka pengeloaan keuangan di setap SKPD dan Pemda Lebong secara umum dapat berjalan dengan baik,\" pungkas Ali (777)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: