BPBD Terima Kucuran Rp 15 M

BPBD Terima Kucuran Rp 15 M

KOTA MANNA, BE  - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bengkulu Selatan (BS), Ir Akhmad Nizar mengatakan, pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBDP) tahun 2016, pihaknya menerima kucuran dana sebesar Rp 15 miliar dari Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BPBN) Pusat. Meskipun dana rehabilitasi dan rekonsiliasi bencana di BS itu tidak sebesar usulan pihak BPBD BS sebesar Rp 45 M, Akhmad Nizar menyatakan bersyukur mendapatkan dana hibah untuk mengantisipasi bahaya bencana di BS.

\"Rencananya dana ini akan kami pergunakan untuk penanganan bencana longsor dan pemasangan bronjong pelapis tebing,\" ujarnya.

Ditambahkan Nizar, penanganan bencana daerah di BS yang sudah diusulkan ke BPBN  diantaranya di wilayah Kecamatan ulu Manna untuk pengaman longsor di sisi jalan raya, pemasangan bronjong di sepanjang Sungai Air Ndelengau di Kecamatan Seginim, pelapis tebing jalan menuju Pasar Bawah Kecamatan Pasar Manna dan lain sebagainya.

Namun dengan dana yang disetujui pusat hanya Rp 15 M, maka pihaknya akan mendahulukan skala prioritas untuk diperbaiki.

\"Mengingat dana yang disetujui pusat hanya Rp 15 M, nanti kami akan pila-pila mana yang paling mendesak untuk didahulukan diperbaiki,\" demikian Nizar. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: