Ditimpa Kayu, Tewas
ARGA MAKMUR, BENGKULU EKSPRESS - Kurang berhati-hati saat melakukan pekerjaan berat membuat Kusnadi (30) warga Pematang Balam, Kecamatan Hulu Palik, Kabupaten Bengkulu Utara (BU) tewas tertimpa kayu sengon yang ia bawa, Selasa (14/6) siang. Diceritakan Pjs Kades Pematang Balam, Hamdin, awal kecelakaan kerja yang merenggut nyawa salah satu warganya tersebut terjadi di pinggir jalan masuk ke kebun sengon. Saat itu korban sedang memanggul sengon berjalan kaki hendak diletakkan di pinggir jalan. Belum sampai di pinggir jalan, entah kenapa pohon sengon masih berbentuk batang menimpa korban. \"Tidak ada yang tahu bagaiman dia bisa tertimpa pohon yang ia bawa. Ya namanya musibah tidak tahu kapan akan terjadi,\" jelas Hamdin. Diperkirakan sekitar 20 menit kemudian, rekan korban baru mengetahui jika korban tertimpa kayu. Saat itu nafas korban masih ada, namun kondisinya sudah lemas dan tidak sadarkan diri. Rekannnya tersebut kemudian meminta tolong kepada rekan pengangkut kayu lain untuk membawa korban pulang ke rumahnya. \"Di rumah itu korban cukup lama baru dibawa ke puskesmas, dari puskesmas ke RSUD kemungkinan meninggalnya diperjalanan,\" ungkap Hamdan. Namun, beberapa keluarga korban enggan memberikan komentar, mereka nampak berduka, bahkan istri dan adik korban histeris melihat tubuh korban terbujur kaku ditutup dengan kain oleh dokter.(167)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: