Surat Suara Lebong Tandai Didistribusikan

Surat Suara Lebong Tandai Didistribusikan

\"Surat

ARGA MAKMUR, BE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Utara (BU) menjadwalkan pengiriman surat suara ke Lebong Tandai, Kecamatan Napal Putih, Senin (7/12). Ketua KPU BU, Rodi mentargetkan pendistribusian surat suara akan tepat waktu, meski diketahui akses jalan menuju Lebong Tandai sangat sulit.

Surat suara akan dibawa menggunakan Molek, dengan memberi upah warga sekitar untuk membawa surat suara ke Lebong Tandai. Surat suara sampai diperkirakan Selasa (8/12) pagi, mengingat akses ke Lebong Tandai memakan waktu 6 sampai 8 jam tergantung kondisi cuaca.

\"Meski terjadi bencana alam longsor di Karang Sulu, Desa Lebong Tandai, warga tetap mengeluarkan hak suaranya tanggal 9 Desember nanti. Kita targetkan surat suara sampai tepat waktu, otomatis kita mendistribusikan surat suara melalui jalur darat, kita akan memberi upah kepada warga sekitar untuk membawa surat suara ada juga anggota KPU yang turut serta,\" jelas Rodi.

Lebih lanjut Rodi mengatakan, mata pilih Desa Lebong Tandai diperkirakan sekitar 300 mata pilih. Hal ini sesuai data yang diperoleh KPU BU, 300 mata pilih tersebut merupakan warga Bengkulu Utara. Untuk daerah yang sulit terjangkau memang lebih diutamakan untuk pengiriman logistik Pilkada. KPU juga sudah mengirimkan logistik KPU ke Kecamatan Enggano beberapa waktu lalu.

\"Ada sekitar 300 mata pilih di Desa Lebong Tandai yang tercatat, mereka tetap berhak memberikan hak suaranya meski kita tahu kebanyakan masyarakat disana membantu pencarian korban bencana alam,\" pungkas Rodi. (167)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: