Kapolres Pantau Logistik Pilkada

Kapolres Pantau  Logistik Pilkada

\"Ary,

CURUP, BE - Selasa (1/12) siang Kapolres Rejang Lebong AKBP Dirmanto SH SIk menyambangi kantor KPU Rejang Lebong yang ada di Kelurahan Dwi Tunggal Kota Curup. Kedatangan Perwira dengan dua melati tersebut untuk memantau kesiapan KPU Rejang Lebong melaksanakan Pilkada khususnya terkait dengan kesiapan logistik.

Dalam kunjungannya tersebut Kapolres ditemani Ketua KPU Rejang Lebong Halid Saifullah SH MH bersama Komisioner KPU lainnya meninjau surat suara yang telah dilipat oleh petugas. Bahkan dalam kesempatan tersebut Kapolres juga sempat menanyakan terkait dengan surat suara yang rusak.

\"Untuk surat suara yang rusak sudah kita simpan,\" aku Ketua KPU Rejang Lebong, Halid Saifullah.

Dengan melihat kondisi persiapan yang telah dilakukan KPU Rejang Lebong, mantan Kapolres Kaur tersebut menilai kesiapan pelaksanaan Pilkada di Rejang Lebong sudah tidak ada kendala lagi.

\"Dengan melihat persiapan yang ada Rejang Lebong sudah siap melaksanakan Pilkada, salah satu dengan sudah siapnya logistik di KPU ini, termasuk untuk pengamanan juga telah kita siapkan,\" ungkap Kapolres disela-sela kunjungannya.

Sementara itu, Ketua KPU Rejang Lebong Halid Saifullah setelah kunjungan Kapolres menjelaskan bahwa kunjungan orang nomor satu di Mapolres Rejang Lebong tersebut untuk mengkoordinir kesiapan KPU Rejang Lebong khususnya terkait dengan kesiapan logistik.

\"Tadi beliau menanyakan terkait dengan logistik termasuk surat suara, dan sudah kita jelaskan seluruh surat suara sudah lengkap baik untuk Pilgub maupun Pilbup,\" jelas Halid.

Selain itu, menurut Halid Kapolres juga menanyakan terkait antisipasi kerusakan surat suara saat didistribusikan. Mengingat saat ini sedang dalam musim hujan sehingga rentan akan terjadinya kerusakan khususnya surat suara.

Menyikapi akan hal tersebut, menurut Halid pihaknya sudah melakukan sejumlah langkah antisipasi, salah satu langkah antisipasi yang mereka lakukan yaitu dengan mengemas surat suara yang ada dengan menggunakan plastik sehingga bisa tahan terhadap air termasuk air hujan. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: