PDI Perjuangan Uji Balonbup
CURUP, BE - Untuk menentukan siapa yang akan diusung dalam Pilkada mendatang, PDI Perjuangan terus melakukan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test terhadap 6 Balonbup yang mendaftar melalui partainya. Pada hari sebelumnya PDI perjuangan telah menguji tiga Balonbup yaitu Patrolazi, Shafewi dan Jhon Ferianto. Sedangkan kemarin (19/1), tiga kandidat lainya akan mengikuti fit and proper test, yakni Jonitan, Ahmad Hijazi dan Arsop Diwana. Pelaksanaan fit and proper test sendiri dilaksanakan di kantor PDI Perjuangan yang terletak di Kelurahan Sukaraja. \"Hari ini kita akan melanjutkan tahapan tes fit and proper test para bakal calon bupati yang mendaftar ke PDI Perjuangan, ada 3 nama lagi yang akan kita panggil hari ini dari total 6 pendaftar,\" kata Ketua Tim Seleksi Heri Aprianto, kemarin. Pelaksanaan fit and proper test sendiri kata Heri, dimulai pukul 14.00 WIB yang pertama adalah Jonitan, kemudian pukul 16.00 WIB jadwal untuk bakal calon Ahmad Hijazi dan terakhir sekitar pukul 20.00 WIB tadi malam, jadwal untuk bakal calon Arsop Dewana. Sementara itu, setelah PDI Perjuangan dan Gerindra yang telah membuka pendaftaran Balonbup, kali ini giliran Partai Demokrat yang melakukan pembukaan pendaftaran bagi bakal calon bupati. Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Rejang Lebong Zulkarnain Thaib menjelaskan, pendaftaran untuk partai Demokrat akan dibuka mulai Selasa hari ini (20/1) hingga batas waktu yang belum ditentukan. \"Insya Allah mulai Senin nanti di kantor DPC Partai Demokrat Jalan Sapta Marga samping lapangan Pandawa, Batalyon Curup,\" ungkap anggota DPRD Rejang Lebong tersebut. Menurut Zulkarnain, pendaftaran Balonbup ini akan dilakukan oleh tim penjaringan yang telah dibentuk dan di SK-kan oleh DPC Demokrat. Nanti, mereka akan mengecek tentang administrasi dan persyaratan umum para Cakada itu. Kemudian, baru diserahkan ke Timsel untuk dilakukan fit and proper test. (251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: