Pencuri Mobil Terlibat Kasus Curnak
ARGA MAKMUR, BE - Dua tersangka pencurian dum truk dan pic up, Ju (33) warga Gunung Selan Kabupaten Bengkulu Utara (BU) dan Mk (30) warga Prabumulih Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang berhasil diringkus Timsus Polres BU terungkap juga terlibat kasus pencurian hewan ternak (Curnak). Hal ini dikatakan Kapolres BU AKBP Ahmad Tarmizi SH melalui Kasat Reskrim Iptu EKa Candra SH, kemarin. MK mengaku, semua hasil curian ia dan rekannya sudah dibawa ke Prabumulih, dijual kepada penadah. Namun, katanya, penadah tersebut bersama seorang rekannya lagi sudah kabur. \"Setiap melakukan pencurian saya selalu ikut, kami bertiga selalu melakukan pencurian bersama. Hasilnya dibawa ke Prabumulih,\" tuturnya. Mk sebelumnya pernah menetap di Desa Gunung Selan. Namun sejak 2012 lalu sudah menetap di Prabumulih bekerja di bengkel. Hal itu karena ia merasa ekonomi masih kurang, maka bersama kedua rekannya mencari tambahan dengan mencuri di Kabupaten BU. Sementara itu, Dijelaskan Kapolres BU AKBP Ahmad Tarmizi SH melalui kasat reskrim Polres BU Iptu EKa Candra SH bahwa dari hasil pengembangan tersangka sudah banyak melakukan pencurian di Kabupaten BU, termasuk curnak beberapa bulan lalu. Pihaknya, katanya, akan terus dilakukan pengembangan terhadap tersangka, serta pengembangan penadah dan satu tersangka lagi yang berhasil kabur. Sementara kedua tersangka masih menjalani perawatan di RSMY Bengkulu, jika sudah pulih akan dibawa ke Polres BU untuk menjalani proses hukum selanjutnya. \"Dari hasil pengembangan, hampir seluruh pencurian terjadi di kabuapten BU ini ulah tersangka, termasuk curnak beberapa bulan lalu, kita akan terus lakukan pengembangan kasus ini,\" demikian Eka. (117)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: