Petani Tunggu Batet

Petani Tunggu Batet

\"unnamed\" AMEN,BE - Memasuki musim tanam kedua tahun 2014 ini, tidak semua petani langsung melanjutkan musim tanam kedua. Sebagian petani lebih memilih menunggu buah kedua setelah panen atau biasa disebut petani di Lebong buah padi batet.

Dimana budi dayanya tidak memerlukan biaya dan tenaga yang banyak.

Seperti yang dilakukan salah satu petani Desa Sukaraja Kecamatan Amen, Dian (38). Buah padi batet sendiri merupakan buah susulan yang muncul setelah batang dipotong dan buah padinya dipanen.

\"Kalau saya akan menunggu buah padi batet saja setelah musim panen ini. Karena kalau melakukan musim tanam kedua biasanya sering gagal,\" kata Dian.

Ditambahkan Dian, dirinya memilih menunggu buat padi susulan atau buah padi batet lantaran tidak perlu mengeluarkan biaya serta tenaga dan juga hemat pupuk untuk menghasilkannya.

\"Setelah kita potong batang padi saat panen, setelah itu menunggu batang baru tumbuh kembali dan berbuah. Meskipun hasilnya tidak seperti panen biasanya, namun cukup lumayan,\" ucapnya.(777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: