Rp 100 Juta untuk Program Gender

Rp 100 Juta untuk Program Gender

KOTA MANNA, BE – Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Bengkulu Selatan (BS), Minarman SH  melalui Kabid Pendidikan Luar Sekolah (PLS), Mardalena SPd MPd  memastikan tahun ini pihaknya kembali dipercaya oleh pemerintah pusat untuk program percontohan pelatihan gender atau penyetaraan perempuan dengan laki-laki. Untuk menunjang program tersebut pihaknya mendapat bantuan dana dari Kementerian Pendidikan Nasional Dirjen  Paudni. “Bantuan yang kami terima untuk program gender ini sebesar Rp 100 juta,” katanya. Menurut Mardalena, untuk program pembinaan gender ini pihaknya akan melakukan kegiatan sosialisasi, audiensi dengan Bupati, Bappeda dan DPRD BS. Bahkan pihaknya pun akan  menggelar seminar penyusunan profil pendidikan, dan pelatihan mengajar satuan pendidikan. Saat ini upaya  pihaknya untuk peningkatan peran serta perempuan  dengan  banyaknya perempuan yang menjadi pimpinan atau kepala di sejumlah sekolah di BS bahkan  hampir banyaklah kepala perempuan dari laki-laki. “Kedepannya kami akan terus upayakan agar semakin banyak perempuan di BS memiliki jiwa kepemimpinan bahkan menjadi pejabat pada setiap SKPD di lingkungan Pemda BS,” demikian Mardalena. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: