Curanmor & Curas Jadi PR Polres RL

Curanmor & Curas Jadi PR Polres RL

CURUP, BE - Polres Rejang Lebong (RL), Rabu (5/12) sekitar pukul 08.00 WIB menggelar upacara serah terima jabatan (Sertijab) empat perwira pertama (Pama) dalam jajarannya di halaman Mapolres Rejang Lebong. Dalam arahannya Kapolres RL, AKBP. Edi Suroso, SH mengingatkan perwira di bawah pimpinannya itu untuk bekerja keras mengungkap sejumlah kasus pencurian dengan kekerasan (Curas) yang terjadi di wilayah hukum RL, khususnya Lembak. Ditegaskannya, Curas masih menjadi pekerjaan rumah untuk jajaran Polres RL saat ini.

“Khususnya bagi para perwira, mutasi merupakan promosi jabatan untuk jenjang karir masing-masing. Namun saya ingatkan bagi pejabat baru, kasus curas masih menjadi PR besar yang harus diselesaikan,” tegas Edi. Dalam rolling kali ini, posisi Kasat Reskrim dijabat oleh AKP. Margopo, SH menggantikan AKP. Hardidinata, S.IK yang dipromosi ke Binmas Polda Bengkulu.

Kemudian pergantian pada Kasat Lantas, AKP. Ruri Roberto dipromosi sebagai Kabag Ops Polres Lebong digantikan oleh Iptu. Novy Adhy Wibowo yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Seluma. Selanjutnya, Kapolsek Sindang Kelingi yang ditinggalkan AKP. Margopo, SH digantikan oleh Iptu. Sumardi yang sebelumnya menjabat Kasi Propam Polres RL.

Sementara itu, rotasi juga terjadi pada Perwira Menengah (Pamen) yakni, Wakapolres RL, Kompol. Andi HErmawan mendapat promosi jabatan baru di Direktorat Reskrim Khusus Polda Bengkulu. Posisinya digantikan Kompol. Agus Desri, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolres Lebong. Sertijab Wakapolres RL akan digelar di Mabes Polda Bengkulu dalam waktu dekat ini. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: