“Curug Suk” Belum Tersentuh
MERIGI KELINDANG, BE - Objek wisata air terjun Curug Suk yang terdapat di Desa Penembang Kecamatan Merigi Kelindang masih alami dan belum tersentuh dengan bantuan dana untuk peningkatan fasilitas. Air terjun yang memiliki cabang empat dan dengan ketinggian sekitar 8 meter ini berada di belakang pemukiman warga Penembang, belum dilirik atau dilakukan peningkatan mutu wisata. \" Kalau potensi objek wisata Curug Suk ini jangan bagus, namun sayangnya belum ada sarananya,\" ungkap Sekretaris Desa Penembangn, Manzen. Menurutnya, letak lokasi air terjun ini mudah sekali dijangkau dengan jalan kaki. Sekitar 100 meter dari jalan lintas Bajak II-Lubuk Unen, memiliki air yang jernih dan terlihat indah siang dan pagi hari, sayang belum dipromosi ke masyarakat luas. “Air terjun ini cukup indah dan bisa jadi wisata andalan,” katanya. Dijelaskannya, banyak wisatawan lokal yang sering memanfaatkan waktu luang untuk jalan-jalan ke wisata ait terujun Curug Suk. Belum ada jalan masuk ke wilayah air terjun, menjadi masalah utama seluruh pengunjung. “Harusnya bangunkan jalan pariwisata, sebab sampai sekarang jalan menuju air terjun belum jelas, masuk hutan dan melalui anak sungai,” katanya. Ia menambahkan, jika dikembangkan atau ditingkatkan qualitas dari objek wisata curug sug, memiliki nilai jual yang cukup tinggi. Bisa menyaingi air terjun dari desa lain, karena letak dan lokasi ait terjun curug sug mudah dijangkau. “Kurangnya hanya jalan lintas wisata dan tempat istirahat pengunjung, yang datang hanya mengandalkan batu-batu sungai,” tambahnya.(111)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: