Siswa SLB Tak Ikut UN

Siswa SLB Tak Ikut UN

BENGKULU, BE - Siswa Sekolah Luar Biasa (SLB) Dharma Wanita Provinsi Bengkulu tidak mengikuti Ujian Nasional (UN) pada tahun akademik 2014 ini. Namun, para siswa tetap menjalankan Ujian Sekolah (US), berupa ujian praktek dan ujian tertulis. \"Kemampuan para siswa SLB berbeda dengan siswa sekolah umum. Pada tahun ini, kita tidak mewajibkan siswa kita untuk mengikuti UN,\" terang Wakil Pendidikan Menengahh SLB Dharma Wanita Provinsi Bengkulu, Farizal SPd, kepada Bengkulu Ekspress, kemarin. Dia menyampaikan, para siswanya hanya mengikuti ujian praktek dan ujian tertulis. Pada ujian praktek, para siswa diuji kemampuan olahraga, Bahasa Inggri, Bahasa Indonesia, bina diri, keterampilan, dan lainnya. Sedangkan, ujian tertulis berupa ujian IPA, IPS, dan pelajaran umum lainnya. \"Ujian tersebut sesuai dengan apa yang sudah dipelajari oleh para siswa,\" jelasnya. Sekolah yang diresmikan pada 23 Maret 1982 ini, menampung siswa dari lima kebutuhan khusus. Diantaranya, Tunanetra (A), Tunarungu (B), Tunagrahita (C), Tunadaksa (D) dan Tunaganda (G). Pada tahun 2014 ini, total siswanya berjumlah 169 orang. \"Untuk tingkat SD ada 80 siswa, SMP 16 siswa dan SMA 73 siswa,\" tuturnya lebih lanjut. Ia mengatakan, kurikulum yang digunakan perpaduan antara kurikulum umum dan khusus. Dengan itu, metode pembelajaran di SLB pertama di Bengkulu tersebut, berbeda dengan sekolah umum lainnya. Ruangan masing-masing siswa juga berbeda, disesuaikan dengan kebutuhan siswa tersebut. \"Contoh, untuk siswa tunanetra menggunakan alat peraga braile dalam proses pembelajarannya. Tunarungu menggunakan hearing aid dan speech traine, dan lain sebagainya,\" pungkasnya. (cw5)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: