Dalam 3 Hari Emas Antam Sudah Naik Rp10 Ribu

Dalam 3 Hari Emas Antam Sudah Naik Rp10 Ribu

Dalam 3 Hari Emas Antam Sudah Naik Rp10 Ribu \"emas1\"JAKARTA - Harga emas yang dijual PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) melanjutkan penguatannya. Hari ini harga emas Antam kembali naik Rp3.000, dengan demikian, minggu ini emas Antam telah naik Rp10.000. Seperti dilansir dari situs logammulia, Rabu (12/2/2014), harga beli kembali emas pada hari ini naik ke Rp487.000 per gram. Tercatat emas 1 gram Antam bertahan di Rp547.000 per gram. Sementara harga emas 2 gram dibanderol Rp1.054.000 per bar dengan harga jual Rp527 ribu per gram, sementara emas 2,5 gram dibanderol Rp1.307.000 per bar dengan harga per gram sebesar Rp523 ribu per gram, lalu emas 3 gram dijual Rp1.563.000 per bar dengan harga jual Rp521 ribu per gram, dan emas 4 gram senilai Rp2.072.000 per bar, dengan harga jual Rp518 ribu per gram. Adapun harga emas 5 gram ditetapkan Rp2.590.000 dengan harga per gramnya Rp518 ribu. Harga emas 10 gram dipatok Rp5.130.000, dengan harga per gram Rp518 ribu. Sementara, harga emas 25 gram dijual Rp12.750.000 dengan harga per gram Rp510 ribu. Harga emas 50 gram sebesar Rp25.450.000 dengan harga per gram Rp509 ribu. Sedangkan harga emas 100 gram, sebesar Rp50.850.000 dengan harga per gram Rp508.500 dan harga 250 gram mencapai Rp127.000.000, dengan harga per gramnya dihargai Rp508 ribu. Harga emas 500 gram Rp253.800.000, dengan harga per gramnya Rp507.600 per gram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: