Trafo Disambar Petir

Trafo Disambar Petir

\"\"KARANG TINGGI, BE- Hujan petir yang terjadi pada Hari Minggu (18/11) sore lalu menghancurkan Trafo PLN di Desa Penanding kecamatan Karang Tinggi. Trafo tersebut meledak dan rusak berat akibat disambar petir. Hal itu menyebabkan selama 2 malam desa itu gelap gulita. Bahkan juga membuat alat elektronil milik warga seperti televisi,kulkas, radio dan lainnya banyak rusak. Kepala Desa Penanding Simhatama, menuturkan kejadian itu berlangsung sore saat hujan deras menerjang. Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

\"Lampu ada yang meledak, karena dayanya turun, kulkas dan TV warga ikut rusak. Ada sekitar 3 rumah mengalami kerugian atas kejadian itu,\" kata Simhatama.

Rusaknya trafo listrik itu juga membuat sebanyak  listrik di 8 rumah warga ikut konslet. Akibatnya kondisi rumah warga menjadi gelap gulita. Kalaupun ada listrik yang menyala lampunya redup. Simhatama menuturkan telah melaporkan keruskan trafo itu ke PLN. Kemarin petugas PLN telah memperbaiki trafo yang meledak tersebut. Sehingga listrik di Desa Penanding mulai normal kembali. \"Setelah diperbaiki listrik kembali normal. Namun warga masih berhati-hati menyalakan listrik, takut trafo itu meledak lagi,\" kata Simhatama. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: