Prioritaskan Jalan Desa

Prioritaskan Jalan Desa

Kerusakan jalan masih menjadi persoalan  klasik ditengah masyarakat  Kecamatan Merigi Kelindang, Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), yang tak kunjung tuntas. Hampir merata beberapa titik jalan di kecamatan ini, baik di lingkungan desa maupun antar kecamatan hingga jalan milik provinsi rusak parah. Mirisnya lagi beberapa titik jalan sudah ada yang longsor, tinggal menunggu ambrolnya badan jalan. Camat Merigi Kelindang, Hamzah M.Pd menerangkan, pembangunan jalan yang rusak itu perlu diprioritaskan pada tahun 2014 ini. Mengingat warga semakin mengeluh dan tidak tahan dengan kondisi jalan rusak dilalui setiap hari. “Keinginan warga jalan lintas antar desa, antar kecamatan dan provinsi dibangun segera dan kalau perlu harus diaspal secara merata,” ungkapnya. Menurut Hamzah, jalan akses transportasi pendukung utama dalam melaksanakan pembangunan dimasyarakat.  Jika didukung akses transportasi yang baik, maka akan terjadi pertumbuhan ekonomi daerah. “Sangat banyak potensi sumber ekonomi di Kecamatan Merigi Kelindang, jadi tinggal akses jalan yang diharapkan banyak orang di sini,” ujarnya. Dikatakannya, dengan akses jalan yang mulus juga dianggap dapat memperlancar kegiatan masyarakat dan semua pihak. Pelajar, petani dan pegawai Negeri yang aktif melintasi jalan lintas tersebut melaksanakan tugas di Merigi Kelindang. “Rata-rata keluhan dari berbagai elemen masyarakat dampak kerusakan jalan membuat banyak aktivitas terhambat dan menyebabkan kamacetan,” imbuhnya. Kemudian tambah Hamzah, yang perlu diperhatikan adalah dengan kerusakan pada jalan membuat pengendara sering mengalami kecelakaan tunggal. Tidak hanya masyarakat asli Merigi Kelindang, tetapi juga masyarakat pendatang. “Sangat banyak yang jatuh, kendaraan tergelincir dan kendaraan yang masuk dalam jurang, inilah akibat jalan yang rusak itu,” demikian Hamzah.(111)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: