75 Polisi Latihan Identifikasi Kasus

75 Polisi Latihan Identifikasi Kasus

KEPAHIANG, BE - Sebanyak 75 anggota Polres Kepahiang diberikan pelatihan identifikasi kasus. Ini dilakukan agar anggota Polres mampu memecahkan suatu perkara tindak pidana kejahatan demi mewujudkan pelayanan prima terhadap masyarakat. \"Adanya pelatihan ini agar ilmu dan keterampilan anggota dalam mengidentifikasi suatu perkara bisa lebih baik, sehingga berbagai perkara yang terjadi ditengah-tengah masyarakat bisa dipecahkan dan pelakunya juga bisa ditangkap,\" ujar Kapolres Kepahiang AKBP Sudarno SSos MH melalui Kabag Ops Kompol Resza R SIK didampingi Kabag Sumda Kompol Deni Zulpen, kemarin. Dikatakannya, dalam identifikasi itu diantaranya seperti mengidentifikasi sidik jari yang ditinggalkan pelaku kejahatan di Tempat Kejadian Perkara (TKP). \"Selama inikan identifikasinya hanya dilakukan dari bekas sidik jari yang tertinggal di kaca. Namun setelah adanya pelatihan ini, anggota akhirnya juga bisa melakukan identifikasi sidik jari yang tertinggal pada benda seperti kayu, lakban ataupun jenis benda lainnya yang ditinggalkan pelaku,\" jelasnya. Menurutnya, melalui pelatihan identifikasi ini, pihaknya berharap kemampuan anggota Polres Kepahiang dalam mengindenfikasi mengalami peningkatan. \"Selain itu juga berdampak terhadap profesionalisme anggota, kalau itu terwujud niscaya pelayanan kepada masyarakat secara otomatis juga mengalami peningkatan,\" tandasnya. Adapun dalam pelatihan ini diikuti sebanyak 75 anggota dan perwira Polres Kepahiang. Mulai dari Kapolsek, Kasat dan anggota-anggota Polres lainnya. (505)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: