Real Madrid Pesta Gol di Kandang Mallorca

Real Madrid Pesta Gol di Kandang Mallorca

\"\"Real Madrid berpesta di kandang lawan, saat bertandang ke Mallorca, Senin dini hari (29/10).  Hal ini diperoleh Real Madrid usai menggemas  lima gol tanpa balas.  Gonzalo Higuain dan Cristiano Ronaldo jadi bintang kemenangan Madrid setelahnya keduanya masing-masing mencetak dua gol.  Satu gol tambahan diciptakan pemain pengganti Jose Maria Callejon. Kemenangan ini membuat Madrid sudah mengumpulkan 31 kemenangan tandang di liga sejak 2010/2011 yang merupakan jumlah terbanyak di antara lima liga top Eropa. Sayangnya kemenangan ini tak mengubah posisi Los Blancos di klasemen yakni masih di posisi ke-4 dengan 17 poin, selisih delapan dengan Barcelona di puncak. Sementara Mallorca di posisi ke-11 dengan 11 poin. Delapan menit laga berjalan Higuain membawa Madrid unggul saat mendapat bola  liar di dalam  dikotak penalti. Selanjutnya dengan tendangan keras, bola meluncur ke gawang Mallorca yang dijaga Dudu Aouate dan gol. Ini adalah gol ke-21 yang dicetak Higuain di bulan Oktober, dari total 96 gol yang dibuatnya selama berkpirah di La Liga. Oktober adalah bulan terbaik untuk penyerang Argentina itu. Di menit 22 Madrid menggandakan keunggulan melalui Cristiano Ronaldo.  Berawal dari kesalahan bek tuan rumah dalam melakukan umpan, dimanfaatkan Di Maria yang melepaskan umpan ke Higuain. Dengan cerdik, ia kemudian melanjutkan umpan itu ke Ronaldo, yang tanpa ampun langsung melakukan tembakan keras yang bolanya masuk ke pojok kanan gawang Mallorca.  Aouate hanya terpakuk melihat bola bersarang di gawangnya. Usai jeda babak pertama,  Real Madrid terus menggencarkan penyerangan.  Madrid masih mendominasi jalannya laga dan membuat gol ketiganya di menit 70. Kali ini Higuain yang membuat gol keduanya memanfaatkan assist Ronaldo dan dengan dingin menaklukkan Aouate. Tiga menit setelahnya giliran Higuain memberikan umpan matang kepada Ronaldo setelah umpan terobosannya ke kotak penalti langsung disambar pemain Portugal itu untuk membuat Madrid unggul 4-0. Ronaldo kini berada di peringkat ke-7 pencetak gol terbanyak Madrid sepanjang sejarah liga, sejajar dengan Emiliano Butragueno dan Pirri dengan 123 gol. Callejon menutup pesta lima gol Madrid di masa injury time setelah umpan Oezil yang sempat mengenai kiper, disambarnya di tiang jauh dan memaksa Aouate memungut bola dari jalanya lagi.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: