Membenahi Birokrasi

Membenahi Birokrasi

Nuharman; Caleg PKS \"Nuharman,SOSOK Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota, Nuharman SH dikenal kritis dalam menjalankan amanah sebagai wakil rakyat. Dengan kedudukannya sebagai wakil rakyat selama ini, membuatnya semakin banyak tahu, banyak yang kurang dari birokrasi Pemerintah Kota Bengkulu. Untuk itu, dia berniat kembali mengabdi guna membenahi birokrasi. \"Pemerintah kita hingga hari ini belum dapat maksimal dalam mengelola birokrasi kita. Contoh saja soal data yang valid masih sulit untuk kita dapatkan. Padahal kita sebagai sebuah kota, sebenarnya sudah cukup lama berdiri,\" sampainya. Pria kelahiran Kaur, 16 November 1972 ini kembali maju dari Dapil Gading Cempaka dan Singaran Pati, nomor urut tiga. Nuharman konsisten dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Ia berharap kehadirannya sebagai anggota DPRD Kota periode 2014-2019 nanti dapat kembali memperjuangkan aspirasi rakyat. \"Kuncinya ada diperencanaan. Bila pemerintahan dapat merencanakan dengan baik, pasti pemerintah dapat berjalan dengan baik,\" tukasnya. (009)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: