Raden Gunawan Guntur Alam MKom

Raden Gunawan Guntur Alam MKom

Ketua DPD REI Provinsi Bengkulu, RG Guntur Alam MKom Jadikan Konsumen Sebagai Raja

\"jj\" \"kirim4\"RADEN Gunawan Guntur Alam MKom yang baru terpilih menjadi Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Real Estate Indonesia Provinsi Bengkulu, Rabu (5/6) lalu, mengawali karir di dunia properti sejak tahun 2009. RG Guntur Alam—demikian namanya populer ditulis—mulai bergelut dengan dunia properti diawali dari pertemuannya dengan teman sekolah SMA-nya yang sudah lama malang melintang bisnis properti. Guntur Alam kemudian membentuk PT Al Kautsar Abadi Utama. Perumahan yang pertama dibangunnya, yakni Perumahan Al Kautsar I di Pagar Dewa. \"Kami mendirikan PT Al Kautsar Abadi Utama dengan komitmen untuk berbuat kebaikan dalam dunia properti,\" kenang bapak dua anak ini. Sebelum berbisnis properti, ia terlebih dahulu bergerak di bidang bisnis proyek pemerintah sebagai suveyor dan jasa pelatihan sesuai dengan bidang ilmu yang ia miliki. Sekali-kali ia juga bergerak dalam bidang pengadaaan. Namun, setelah dijalaninya beberapa waktu, ia merasa bidang yang ia jalani tersebut kurang mengena di jiwanya. Karena bergerak dalam bidang  tersebut banyak sekali hal yang bertentangan dengan perasaannya, hingga ia pindah ke properti. Guntur Alam mengaku hanya bermodal Rp 13 juta ketika memulai bisnis properti itu. Namun, modal terbesar yang dia miliki, berupa kepercayaan dari kakak angkatnya, Gusti Armen, untuk mengelola tanah seluas 7.000 m2 di Jalan Depati Payung Negara yang kemudian menjadi Perumahan Al Kautsar I itu. Diawal membangun perumahan tersebut, ia dan PT Al Kautsar Abadi Utama belum memikirkan keuntungan secara finansial. Ia dan teman-temannya hanya mengutamakan kualitas untuk menjaga nama baik PT Al Kautsar Abadi Utama yang baru bergerak. \"Jika nama baik kita sudah baik. Maka saat kita akan membangun kembali, orang akan mempercayai kualitas yang kita berikan. Jika dihitung secara finansial, waktu pertama kali itu dulu, kami mengalami minus,\" ungkap Guntur. Sukses dengan perumahan Al Kautsar I, PT Al Kautsar Abadi Utama kembali mengembangkan sayapnya dengan membangun Perumahan Al Kautsar II di kawasan Bentiring. Dari pembangunan itu, ia mengakui perusahaannya mulai memperoleh keuntungan yang dapat membuat senyum keluarganya mengembang. Tak berhenti sampai di situ, ia dengan PT Al Kautsar Abadi Utama membangun Perumahan Sakha Falih dengan lokasi masih di Bentiring. \"Konsumen adalah raja, karena Allah memberikan rezeki kepada kita melalui mereka. Sehingga kita layak memperlakukan mereka sebagai raja,\" ujar pengusaha yang juga dosen Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB) ini. (ARI) REI Memberi Solusi \"kirim\"RG Guntur Alam masuk menjadi anggota REI berawal dari pendirian PT Al Kautsar Abadi Utama. Karena perusahaan properti tersebut dapat memenuhi syarat keanggotaan REI. Sejak bergabung pada Musda ke-6 REI Provinsi Bengkulu 2010 lalu, ia dipercaya menjadi Sekretaris DPD. Hingga Musda ke-7, ia di percaya menjadi Ketua DPD REI untuk masa bhakti 3 tahun. \"Membuat REI lebih baik, itu tujuan kita. Tapi bukan berarti selama ini REI belum baik. REI Selama ini sudah sangat baik, namun yang lebih baik yang saya maksud adalah menyesuaikan dengan perkembangan yang terjadi,\" ujarnya. Cita-citanya dalam memimpin REI, pertama akan melakukan penguatan ke dalam dan keluar organisasi. Penguatan ke dalam, yakni melakukan kegiatan seperti Gathering Family untuk mengakrabkan sesama anggota REI. Sedangkan penguatan keluar, yaitu dengan bersilaturahmi kepada pemangku kebijakan ataupun stakeholder yang ada untuk mensinergikan prgram yang dimiliki REI. Dan dalam masa kepemimpinannya, REI Bengkulu mengusung jargon; REI Memberi Solusi. (Ari)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: