Ini Dia Fungsi Fitur-Fitur Meta AI di WhatsApp dan Cara Menghapusnya

Ini Dia Fungsi Fitur-Fitur Meta AI di WhatsApp dan Cara Menghapusnya

Ilustrasi - Fitur-Fitur Meta AI di WhatsApp dan Cara Menghapusnya -IST/BE-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Salah satu fitur terbaru yang diperkenalkan adalah Meta AI. Fitur ini menggunakan kecerdasan buatan (AI) untuk menawarkan berbagai kemudahan, seperti otomatisasi percakapan, saran balasan pesan, dan peningkatan pengalaman pengguna lainnya.

Meskipun fitur ini bisa sangat bermanfaat bagi sebagian orang, ada kalanya pengguna merasa lebih nyaman tanpa adanya gangguan dari teknologi AI dan lebih memilih untuk mengelola percakapan mereka secara manual.

Bagi beberapa pengguna WhatsApp, keberadaan Meta AI mungkin terasa mengganggu, terutama jika AI tersebut memberikan saran otomatis atau mengintervensi percakapan.

Untungnya, WhatsApp memberikan opsi bagi penggunanya untuk menghilangkan atau menonaktifkan Meta AI, sehingga pengguna dapat kembali menikmati pengalaman berbicara dengan teman atau kolega tanpa campur tangan kecerdasan buatan.

BACA JUGA:Ketahui Cara Mudah Refresh Laptop Agar Kinerja Optimal dan Ketahui Dampak Jika Keseringan Refresh

BACA JUGA:Hadir Dengan Segudang Fitur Canggih, Simak Spesifikasi Tecno Spark Go 1

Dengan menonaktifkan fitur ini, Anda bisa lebih fokus dalam berkomunikasi dan menjaga kontrol penuh atas percakapan Anda.

Apa Saja Fungsi Meta AI di WhatsApp?

Dengan adanya fitur Meta AI di Whatsapp, para pengguna kini bisa mendapatkan pengalaman baru yang belum pernah dirasakan sebelumnya.

Penggunaan Meta AI di Whatsapp dapat membantu orang-orang, grup, dan komunitas untuk menyampaikan ide dan membuat komunikasi menjadi lebih bermanfaat.

AI dapat menggembangkan berbagai cara untuk menanggapi pertanyaan seputar orang, tempat, dan acara dalam banyak bahasa.

Dilansir dari laman WhatsApp, fitur AI yang tersedia di WhatsApp di antaranya:

1. Chat dengan AI

Pengguna WhatsApp kini dapat berinteraksi dengan Meta AI untuk membuat percakapan di WhatsApp lebih produktif dan menyenangkan. Pengguna dapat mengajukan berbagai pertanyaan, mendapatkan saran yang bermanfaat, hingga membicarakan hal yang diminati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: