Ratusan Personel Disiapkan Untuk Amankan Festival Tabut 2024

Ratusan Personel Disiapkan Untuk Amankan Festival Tabut 2024

Area fastival tabut 2024-(istimewa)-

BENGKULUEKSPRESSS.COM - H-1 pelaksanaan event festival tabut tahun 2024 akan segera digelar.  Sejumlah persiapan keamanan telah dipersiapkan oleh petugas kepolisian Polresta Bengkulu.

Kombes Pol Deddy Nata  melalui Kabag Ops Polresta Bengkulu, Kompol Januri Sutirto  mengatakan, untuk pengamanan pelaksanaan event tabut tahun 2024 pihaknya telah menyiapkan ratusan personel.

Ratusan personel ini akan ditugaskan di sejumlah titik di area festival tabut yang akan digelar sejak 1 muharram sampai dengan 10 muharram atau tanggal 6 Juli sampai dengan 15 Juli 2024.

"Polresta Bengkulu menurunkan 200 personel lebih melaksanakan pengamanan rangkaian Festival Tabut 2024. Selain keamanan pengunjung, yang menjadi perhatian adalah arus lalu lintas dan kantong parkir," ujar Kompol Januri Sutirto , Jumat (5/7/2024).

BACA JUGA:BPBD Kota Bengkulu Usulkan Anggaran Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana ke Pusat

Tidak hanya Polresta Bengkulu, pengamanan festival tabut 2024 juga akan dibantu oleh l jajaran dari TNI , Dinas Perhubungan Provinsi Bengkulu dan  Satpol PP Provinsi Bengkulu.

Lanjutnya, Polresta Bengkulu telah menyusun rencana pengamanan dan ploting personel untuk pengamanan di area festival tabut 2024. Untuk pengamanan dibagi 2, yakni pengamanan rutin dan pengamanan untuk agenda tertentu. 

"Untuk pengamanan akan dibagi menjadi 2 kelompok, pengamanan rutin ada sebanyak  106 personel dari polresta, TNI, Satpol PP dan Dishub. Untuk pengamanan agenda tertentu misalnya saat pembukaan akan ditambah 67 personel," sambungnya.

BACA JUGA:Target PAD Parkir Event Tabut Dipatok Rp50 Juta - Rp60 Juta

Selain menurunkan personel, Polresta Bengkulu juga mendirikan 9 pos pengamanan. Pos induk berada didepan Mako Polresta, kemudian pos pengamanan ditengah Lapangan Merdeka, pos Simpang Bank Indonesia, Pos Tugu Dol, Pos SD Carolus, Pos simpang PLN, Pos Tugu Thomas Parr, Pos Tugu Pena dan Pos Tapak Paderi. 

"Selain mendirikan pos ada juga pengalihan arus lalu lintas. Untuk pengalihan arus lalu lintas diberlakukan situasional," tutup Kompol  Januri Sutirto . (tri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: