?Pilihan Menu Makan Siang Sehat yang Patut Dicoba

?Pilihan Menu Makan Siang Sehat yang Patut Dicoba

Salah satu cara mudah untuk mengonsumsi menu makan siang sehat adalah dengan membuatnya sendiri di rumah.--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Jika Anda bosan atau bingung dengan menu makan saat istirahat siang, ada beragam menu makan siang sehat yang bisa Anda coba buat sendiri di rumah. Tak hanya lebih sehat, menu makanan tersebut juga dapat disesuaikan dengan selera dan kondisi kesehatan Anda.

Pola hidup sehat yang disertai asupan nutrisi seimbang diketahui dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan menurunkan risiko berbagai penyakit kronis, seperti penyakit jantung dan kanker.Tak hanya sarapan dan makan malam, nutrisi dalam menu makan siang pun perlu diperhatikan, terutama bagi pekerja yang beraktivitas sepanjang hari dan anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan.

BACA JUGA:Cara Mengolah Daun Seledri Agar Berkhasiat

Beragam Rekomendasi Menu Makan Siang Sehat
Salah satu cara mudah untuk mengonsumsi menu makan siang sehat adalah dengan membuatnya sendiri di rumah. Memasak makanan sendiri juga memiliki banyak keuntungan. Tak hanya lebih sehat, porsi makanan pun dapat disesuaikan sehingga tidak berlebihan dan tentunya lebih menghemat uang.

Jika Anda masih bingung membuat menu makan siang yang sehat, berikut ini adalah beberapa resep yang dapat Anda coba buat:

1. Resep sup sayuran
Bahan-bahan:
    1 liter air matang
    1 buah bawang bombai ukuran sedang
    ½ siung bawang putih, haluskan
    ½ siung bawang merah, haluskan
    2 buah wortel
    3 batang seledri
    3 batang daun dill atau adas sowa
    400 gr tomat cincang
    80 gr buncis
    80 gr kacang polong
    50 gr makaroni
    Daun bawang
    Garam dan lada secukupnya
    ½ sdm minyak sayur

BACA JUGA:Tahukah Kamu Jika Red Wine Punya Manfaat bagi Kesehatan

Cara membuat:
- Panaskan minyak sayur, kemudian tumis bawang bombai serta bawang putih dan bawang merah yang sudah dihaluskan hingga mengeluarkan bau harum. Angkat hasil tumisan dan diamkan sementara waktu.
- Masak air hingga mendidih, lalu masukkan wortel dan buncis yang sudah diiris tipis, serta tomat, kacang polong, dan makaroni.
- Diamkan selama beberapa menit, kemudian masukkan hasil tumisan dan aduk hingga rata.
- Tambahkan irisan seledri serta garam dan lada secukupnya.
- Masak selama 15 menit dan sup sayuran siap untuk disajikan.

Sup sayuran sangat memenuhi ketentuan pola makan sehat karena terdiri atas berbagai sayuran. Satu porsi sup sayuran sesuai menu di atas mengandung 78 kcal dengan kadar lemak rendah, yaitu sekitar 1,9 gr. Selain itu, menu ini juga cocok bagi Anda yang menjalani pola makan vegetarian.

BACA JUGA:Tidak Hanya untuk Pakan Ternak! Ini Beragam Manfaat Bekatul bagi Kesehatan

2. Resep ayam lemon
Bahan-bahan:
    2 buah dada ayam tanpa tulang dan kulit
    1 buah bawang putih ukuran kecil, iris tipis
    1 gelas air kaldu
    ½ buah jeruk lemon, peras dan parut kulitnya
    6 buah jamur, iris tipis
    1 sdm irisan seledri
    Garam, lada hitam, dan adas secukupnya
    1 sdm minyak sayur

Cara membuat:
- Goreng ayam hingga berwarna cokelat dan tiriskan.
- Tumis bawang dan jamur, lalu masukkan air kaldu.
- Tambahkan adas dan didihkan dengan api kecil.
- Tambahkan parutan kulit dan air perasan lemon, seledri, dan lada hitam.
- Masak hingga mendidih.
- Masukkan ayam ke dalam panci dan masak selama 15–20 menit.
- Ayam lemon siap untuk disajikan

BACA JUGA:Ternyata Makan Buah Sebelum Makan Banyak Sekali Manfaatnya

Menu ini merupakan salah satu menu makanan berprotein tinggi dan rendah lemak. Dalam satu porsi ayam lemon, Anda bisa mendapatkan energi sebesar 200 kalori, 40 gr protein, dan kadar lemak sebesar 10 gr. Selain mencoba menu makan siang sehat di atas, Anda juga bisa berkreasi membuat menu sehat lainnya, seperti gado-gado dengan tambahan daging ayam, nasi kepal isi cumi asin, ikan panggang sambal andaliman, atau salad sayuran dengan daging tanpa lemak.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: