Satgas TMMD Bengkulu Utara Bersama Masyarakat Rehab Posyandu Dusun Sinar Selatan
Tampak pihak TNI bersama masyarakat setempat saat melaksanakan perehabamn Posyandu, Kamis 16 Mei 2024.-(istimewa)-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Dalam upaya untuk meningkatkan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat, Satgas TMMD ke 120 tahun 2024 bekerja sama dengan warga setempat juga melakukan rehabilitasi pos pelayanan terpadu (Posyandu) pembantu di Dusun Sinar Selatan Desa Bukit Tinggi Kecamatan Ketahun Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Kamis 16 Mei 2024.
Proses rehab tersebut meliputi perbaikan infrastruktur, pengecatan ulang, pemasangan flafon dan pemasangan keramik di bagian teran posyandu.
Pelda Katimin sekaligus Kepala tukang yang ikut juga dalam rehab posyandu mengungkapkan, posyandu yang direhabilitasi diharapkan dapat menjadi pusat pelayanan kesehatan yang lebih baik bagi masyarakat setempat. ini juga menjadi cerminan dari semangat gotong royong dan kerja sama antara TNI dan masyarakat dalam upaya pembangunan.
BACA JUGA:2 Unit RTLH di Bengkulu Utara Dibangun dalam Program TMMD
"Kami bersyukur melihat progres yang signifikan dalam pekerjaan ini. Kolaborasi antara TNI dan masyarakat sangat mempercepat penyelesaian rehab Posyandu ini."
Diharapkan, dengan selesainya rehabilitasi ini, pelayanan kesehatan di wilayah tersebut akan semakin optimal dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.
Posyandu salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat yang dilaksanakan oleh, dari dan bersama masyarakat, untuk memberdayakan dan memberikan kemudahan kepada masyarakat guna memperoleh pelayanan kesehatan bagi ibu, bayi dan anak balita.
BACA JUGA:Berkat Kolaborasi Bersama, Pengerjaan Pembangunan Jalan TMMD Sudah 60 Persen
"Kita harap dengan adanya rehab tersebut, posyandu yang berada di wilayah setempat ini dapat lebih maksimal dalam memberikan pelayanan kesehatan khususnya bagi ibu, bayi dan anak balita," pungkasnya.(127)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: