Ini Dia Daftar Sarung Termahal di Indonesia yang Harganya Mencapai Jutaan!
Sarung adalah sebuah simbol budaya dan keindahan, yang telah menjelma menjadi karya seni yang memikat hati dengan desain memesona dan bahan berkualitas tinggi.--
BENGKULUEKSPRESS.COM - Sarung merupakan jenis pakaian tradisional yang dililitkan di pinggang dan bahkan sudah pernah digunakan di berbagai budaya di seluruh dunia. Dimana asal-usulnya sering dikaitkan dengan maknanya dalam ritual keagamaan atau upacara adat, tetapi dengan munculnya perjalanan global dan pertukaran budaya, Sarung telah menjadi pakaian serbaguna yang memiliki daya tarik lebih luas.
Di Indonesia, industri fashion Sarung bahkan telah berkembang pesat dengan banyaknya merek dan produsen yang berlomba-lomba untuk menyediakan Sarung terbaik yang bergantung pada kualitas bahan, merek, hingga desain yang unik. Aspek tersebut, pada akhirnya mempengaruhi nilai jualnya. Nah, kalau kamu penasaran dengan harga Sarung termahal di Indonesia, yuk cari tahu di ulasan berikut!
BACA JUGA:Inilah Asal Usul Ngabuburit dan Maknanya dalam Budaya Ramadan
Daftar Sarung Termahal di Indonesia
Sarung adalah sebuah simbol budaya dan keindahan, yang telah menjelma menjadi karya seni yang memikat hati dengan desain memesona dan bahan berkualitas tinggi. Dalam daftar berikut ini, menghadirkan sejumlah sarung eksklusif dan mewah yang telah mengukir reputasi sebagai Sarung Termahal di Indonesia.
Sarung BHS SGC Signature
Di urutan pertama sebagai salah satu produk Sarung Termahal di Indonesia adalah sarung BHS SGC Signature. Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi, kalau sarung merek BHS memang dikenal dengan kualitasnya yang premium, dan sangat diperhitungkan. Sarung yang diproduksi di Kabupaten Gresik, Jawa Timur ini merupakan jenis sarung tenun yang memiliki tekstur kain yang sangat lembut.
Terlebih, BHS juga menggunakan desain dan motif yang indah dan bermakna, mencerminkan budaya dan seni tradisional Indonesia, sehingga siapa saja yang memakainya akan terlihat lebih elegan dan berwibawa. Sarung ini dirancang untuk memberikan kenyamanan kepada pemakainya, terutama dalam iklim tropis yang panas, seperti di Indonesia.
BACA JUGA:Ini Dia Lokasi Strategis, Ini 5 Tempat Bukber di Jakarta
Salah satu alasan mengapa harga sarung BHS SGC Signature tergolong mahal adalah karena motif dan coraknya yang dirancang secara eksklusif, bahkan dalam menghasilkan satu helai kain sarung premium ini dibutuhkan tingkat ketelitian yang tinggi untuk tenun benangnya. Untuk satu buah sarung BHS SGC Signature, mereka dibanderol seharga Rp4,1 juta hingga Rp6,2 jutaan.
Sarung ATLAS Super Premium Gold
Di urutan kedua, yaitu sarung ATLAS yang merupakan salah satu merek sarung legendaris di Indonesia. Mereka juga memiliki koleksi Super Premium Gold yang dibanderol mulai harga Rp750 ribuan hingga mencapai Rp1,3 jutaan. Selain menggunakan bahan serat sutera, keistimewaan lain dari sarung ATLAS Super Premium Gold adalah menggunakan inovasi teknologi, seperti perlindungan terhadap noda atau luntur warna.
Sarung eksklusif ini juga menawarkan berbagai pilihan desain dan motif yang menarik, elegan, serta sesuai dengan tren terkini atau menggambarkan seni tradisional yang indah. Di samping itu, kualitas tenunan yang dihasil sarung ATLAS Super Premium Gold menjadi keunggulan tersendiri yang menunjukkan ketarampilan dan ketelitian tangan yang tinggi.
BACA JUGA:Pasutri Biar Tahu! Cara Berhubungan Intim Saat Hamil Besar yang Aman
Itulah mengapa, sarung ATLAS Super Premium Gold hanya diproduksi dalam jumlah yang terbatas, dan nilai jualnya juga cenderung lebih tinggi dibandingkan sarung ATLAS standar. Meski begitu, peminat sarung ATLAS Super Premium Gold masih sangat banyak, mulai dari kalangan orang tua, hingga anak-anak.
Sarung LAMIRI SGF Full Sutera
Mungkin di antara Blibli Friends merasa kurang familiar dengan merek sarung termahal kali ini, yaitu sarung LAMIRI. Padahal merek sarung lokal ini menjadi salah satu yang terbaik di antara deretan sarung legendaris di Indonesia. LAMIRI dikenal karena kualitas bahannya yang premium, mereka menggunakan 100% sutera alami yang ditenun dengan alat tradisional untuk menghasilkan sarung high quality.
Nah, buat yang belum tahu nih! Sarung LAMIRI sebenarnya merupakan anak perusahaan dari sarung BHS, tetapi sarung ini diproduksi di daerah Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan oleh PT Ibrahim Manrapi. Satu hal yang nggak kalah menarik, ternyata sarung LAMIRI sudah menjangkau ke beberapa negara di Asia Tenggara, termasuk Singapore, Malaysia, dan Brunei Darussalam.
Mengingat bahan yang digunakan sangat berkualitas tinggi, sehingga menjadikan sarung LAMIRI ini tergolong eksklusif karena daya tahannya sangat kuat, bahkan kalau soal keawetan mungkin akan sulit tertandingi. Jadi wajar saja, kalau sarung LAMIRI dibanderol dengan harga tinggi yang berkisar antara Rp1,5 jutaan hingga Rp1,8 jutaan.
BACA JUGA:Ini Dia Penyebab dan Ciri-Ciri Janin Mati dalam Kandungan
Sarung Wadimor Tenun Premium
Di urutan keempat yang tergolong ke dalam sarung termahal di Indonesia adalah sarung Wadimor Tenun Premium. Sarung tenun bermutu tinggi milik Wadimor ini menawarkan keindahan dari desain dan motifnya yang menyimpan cerita tersendiri. Sarung Wadimor ini menggunakan teknik tenunan tradisional seperti tenun ikat, menunjukkan kualitas dan keterampilan kerajinan tangan yang tinggi.
Setiap satu helai kain sarung Wadimor dibuat dari bahan pilihan berkualitas yang kemudian diproses menggunakan teknologi anti-kusut dan anti-luntur, yang membuat sarung mereka lebih mudah dirawat dan tahan lama bahkan sampai berusia 10 tahun, warnanya akan tetap sama seperti baru. Sarung Wadimor Tenun Premium juga dirancang dengan pemakaian yang mudah, sehingga bisa digunakan dengan praktis dan nyaman.
Salah satu kunci untuk mempertahankan popularitasnya sebagai salah satu sarung terbaik, Wadimor sering mencerminkan nilai-nilai budaya dan kearifan lokal Indonesia pada setiap detail corak dan motif sarungnya, yang sekaligus menjadi sarana untuk memperkuat identitas budaya Nusantara. Jadi wajar saja kalau sarung Wadimor Tenun Premium dibanderol mulai harga Rp900 ribuan hingga Rp1,3 jutaan.
Sarung Gajah Duduk Signature Premium
Sarung gajah duduk juga memiliki koleksi Signature Premium yang masuk ke dalam daftar sarung termahal di dunia. Sarung legendaris masyarakat Indonesia ini sangat identik dengan dengan kualitas tenunannya yang sangat bagus. Bahkan hal tersebut telah dibuktikan dengan keberhasilannya yang meraih penghargaan Top Brands dan Superbrands di Indonesia, hingga brand mereka dikenal luas.
BACA JUGA:Sudah Tahu Manfaat Daun Bidara untuk Promil?
Gajah Duduk Signature Premium merupakan jenis sarung tenun yang dibuat dari bahan katun asli yang dilengkapi dengan design full ornamen yang dipadukan dengan motif etnik khas Nusantara hingga mampu menciptakan kesan eksklusif dan memesona, sehingga sarung ini dijuluki sebagai “A Symbol of Pride Passed on from Early Generation. A Perfect Blend of Quality and Prestige Image of an Integrated Textile Process.” Nah, dari kelima jenis sarung termahal di Indonesia tersebut, kira-kira kamu sudah punya yang mana nih? (**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: