Ini Dia Obat Sakit Gigi yang Aman untuk Ibu Menyusui

Ini Dia  Obat Sakit Gigi yang Aman untuk Ibu Menyusui

Obat sakit gigi untuk ibu menyusui dapat dikonsumsi untuk meredakan rasa tidak nyaman. --

BENGKULUEKSPRESS.COM - Ibu hamil dan menyusui harus menjaga kesehatan gigi. Pasalnya, tidak semua obat gigi aman dikonsumsi untuk ibu menyusui. Beberapa obat sakit gigi dapat menimbulkan efek samping yang membahayakan bayi atau malah mengganggu proses menyusui.

Memilih obat sakit gigi untuk ibu menyusui tidak bisa sembarangan. Obat dapat masuk ke dalam Air Susu Ibu (ASI) dan mempengaruhi bayi. Namun sakit gigi tidak dapat dibiarkan begitu saja karena akan menimbulkan rasa tidak nyaman yang sangat mengganggu. Oleh karena itu rasa sakit gigi pada ibu menyusui harus diatasi.

BACA JUGA:Tips Sehat Menjaga Kesehatan Tulang untuk Mencegah Osteoporosis

Obat sakit gigi untuk ibu menyusui
Konsumsi Obat sakit gigi perlu disesuaikan dengan penyebabnya, misalnya gigi berlubang atau radang gusi. Sebaiknya ibu juga berkonsultasi ke dokter gigi dahulu agar mendapat perawatan gigi dan Obat sakit gigi untuk ibu menyusui yang tepat.

Jika pada akhirnya ibu menyusui sakit gigi harus mengkonsumsi obat, disarankan obat dikonsumsi setelah menyusui bayi atau sebelum bayi tidur lama di malam hari agar efek obat tidak mempengaruhi ASI yang diminum oleh bayi. Berikut pilihan Obat sakit gigi untuk ibu menyusui:

BACA JUGA:Waterboarding, Teknik Penyiksaan Memakai Air yang Menakutkan

1. Parasetamol
Merupakan salah satu obat sakit gigi untuk ibu menyusui yang dapat dikonsumsi dengan aman jika mengikuti dosis yang sesuai. Sifat parasetamol adalah pereda rasa sakit sehingga rasa nyeri di gigi dapat berkurang

2. Ibuprofen
Ibuprofen adalah alternatif pereda sakit lainnya yang dapat menjadi alternatif obat sakit gigi untuk ibu menyusui. Konsumsi Ibuprofen tergolong aman dan tidak membahayakan bayi asal sesuai dengan dosis yang dianjurkan. Jika tidak sesuai dosis, obat ini rentan memperparah luka pada lambung (tukak lambung) atau asma.

BACA JUGA:4 Metode Top Up Saldo Digital di Aplikasi DANA, Transaksi Lebih Aman, Cepat, dan Bebas Antrian

3. Naproxen
Naproxen merupakan salah satu obat sakit gigi untuk ibu menyusui yang dapat meredakan rasa nyeri dan pembengkakan pada gigi. Ibu dapat mengkonsumsi Naproxen sebagai alternatif lain dari Parasetamol dan Ibuprofen. Cara kerja Naproxen hampir sama dengan Ibuprofen, yaitu mencegah zat peradangan yang diproduksi oleh tubuh.

Seperti yang dilansir dari Verywell Family, Naproxen dianggap aman apabila digunakan sesekali atau jangka pendek saja selama periode menyusui. Perpindahan zat Naproxen ke ASI cukup rendah. Meskipun begitu, tetap memberikan kemungkinan terjadi efek samping pada bayi.

BACA JUGA:Ide Bisnis Kreatif Out Of The Box yang Bisa Kamu Coba

Efek samping dari naproxen bagi pengkonsumsinya adalah dapat membuat Ibu mengalami kram perut, mengantuk, mual, pusing, nyeri pada ulu hati, dan peradangan pada tubuh. Oleh karena itu, Ibu menyusui harus berkonsultasi kepada dokter jika ingin mengkonsumsi naproxen.

4. Asam mefenamat
Asam mefenamat adalah alternatif obat sakit gigi untuk ibu menyusui lainnya yang dapat meredakan rasa nyeri di gigi. Obat ini tergolong aman dikonsumsi meski dapat masuk ke dalam ASI. Tidak ada efek samping yang ditimbulkan
pada bayi saat mengkonsumsi obat ini dalam dosis sesuai.

BACA JUGA:Usaha Ikan Koi, Peluang Bisnis Menjanjikan Meraih Cuan

5. Antibiotik
Antibiotik adalah obat sakit gigi untuk ibu menyusui yang disebabkan oleh infeksi bakteri. Beberapa jenis antibiotik yang cukup aman untuk ibu menyusui adalah amoxicillin, cefadroxil, dan erythromycin Meski obat-obatan di atas tergolong cukup aman, sebaiknya Ibu tetap berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu terkait penggunaannya. Apalagi jika bayi terlahir prematur, memiliki berat badan rendah, atau kondisi medis tertentu. Ibu Menyusui tidak boleh sembarangan mengkonsumsi antibiotik tanpa rekomendasi dokter terlebih dahulu.

Pengobatan ibu menyusui sakit gigi di rumah
Selain mengkonsumsi obat sakit gigi untuk ibu menyusui, Ibu dapat melakukan perawatan sederhana untuk mengobati rasa sakit gigi. Simak cara pengobatan rumahan untuk ibu menyusui sakit gigi di sini:

BACA JUGA:Meskipun Makanan Ini Halal, Namun Bisa Membuat Rezeki Seret, Simak Penjelasan Buya Yahya Berikut

1. Tempel kompres dingin
Menggunakan kompres dingin di area gigi yang sakit bisa menjadi pengobatan ibu menyusui sakit gigi di rumah. Caranya dengan cara membungkus es batu dengan handuk dan menempelkan kompres dingin tersebut ke pipi yang dekat dengan gigi sakit. Metode ini juga dapat mengurangi radang dan pembengkakan di area gigi yang sakit.

2. Berkumur menggunakan obat kumur
Obat kumur biasanya mengandung senyawa alami seperti menthol yang dapat memberi efek dingin dan meredakan rasa nyeri pada gigi. Oleh karena itu, berkumur menggunakan obat menjadi salah satu cara pengobatan ibu menyusui sakit gigi di rumah. Selain itu, obat kumur antiseptik dapat membunuh bakteri pada gigi dan lidah Ibu sehingga peradangannya pun berkurang.

BACA JUGA:Selain Surah Al Waqiah, Syekh Ali Jaber Sarankan Baca 2 Ayat Ini, Agar Rezeki Melimpah dan Kaya Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: