Kepahiang Tagih Janji Gubernur

Kepahiang Tagih Janji Gubernur

\"\"KEPAHIANG, BE- Mencuatnya pemberitaan yang menyebut janji Gubernur Bengkulu Agusrin M Najamudin ST (non-aktif) akan sulit dipenuhi akibat kasus hukum yang menimpanya membuat Bagian Kesejahteraan Pemkab Kepahiang kelabakan. Pasalnya, saat ini saja dari 4 janji yang disampaikan Gubernur Agusrin, hanya satu yang terpenuhi sedangkan 3 di antaranya masih terbengkalai. Bahkan pihak Pemkab Kepahiang sendiri sudah seringkali mengajukan proposal sesuai dengan instruksi pihak Pemprov agar janji tersebut terealisasi tetapi buktinya dari tahun 2010 lalu sampai saat ini janji tersebut hanya sebatas isapan jempol belaka. \"Kami sangat mempertanyakan sekali mengapa janji gubernur sampai saat ini belum terealisasi, padahal itu adalah janji seorang gubernur dan bukan janji individu Agusrin M Najamudin,\" ujar Kabag Kesra Drs Saukani kepada BE kemarin (25/1) siang. Adapun janji-janji yang dimaksud Saukani di antaranya, bantuan dana Rp 1 miliar yang diperuntukkan bagi pembangunan Masjid Agung, hibah tanah pembangunan Masjid Agung (sedang dalam proses), umroh gratis bagi 5 orang warga Kepahiang yang juga belum direalisasikan sejak tahun 2010 lalu. \"Kalau sumbangan 3 ekor rusa sudah beliau berikan kepada kami,\" ujar Saukani. Dikatakannya, dengan kondisi ini dimana pihaknya sudah seringkali mengajukan proposal agar janji tersebut terealisasi tetapi buktinya sampai saat ini hanya isapan jempol belaka. Pihaknya sangat meminta transparansi dari pihak Pemprov mengenai permaslahan ini, karena sejauh ini pihaknya sudah mengajukan sayarat yang diinginkan Pemprov tetapi bantuan yang dijanjikan tisak kunjung diberikan. \"Kalau memang ada kesalahan prosedur kami minta tolong disampaikan agar kami benahi, karena selama ini saja sudah hampir lebih dari 5 proposal kami ajukan sesuai dengan anjuran pemprov. Kami tidak ingin janji yang disampaikan kepada kami ini terbengkalai seperti janji Agusrin kepada warga Seluma (dalam pemberitaan sebelumnya, red). Untuk janji kepada Pemkab Kepahiang ini kami pertegas bahwa kapasitas Agusrin waktu itu bukan membawa nama pribadi melainkan sebagai seorang kepala daerah dalam hal ini gubernur,\" jelas saukani.

Janji Gubernur kepada Pemkab kepahiang 1. Sumbangan 3 ekor rusa (terealisasi) 2. Bantuan dana Rp 1 miliar yang diperuntukkan bagi pembangunan masjid Agung 3. Hibah yanah pembangunan masjid Agung (sedang dalam proses) 4. umroh gratis bagi 5 orang warga Kepahiang (sejak tahun 2010)

Sumber: Kesra Pemkab Kepahiang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: