Mancing di Cilacap, Ini Spot Paling Menarik
Trekdam Teluk Penyu Salah Satu Spot Mancing di Cilacap-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Memancing merupakan salah satu jenis hobi yang banyak digemari oleh banyak orang. Lokasi memancing bisa ditemukan di hampir seluruh belahan daerah di Indonesia.
Salah satunya di Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah (Jateng). Berada di daerah pesisir, Cilacap sangat layak dijadikan sebagai alternatif melakukan aktivitas memancing.
Ini beberapa lokasi yang paling menarik dan direkomendasikan untuk memancing saat anda sedang berkunjung ke Cilacap, diantaranya :
BACA JUGA:Ini Spot Terbaik Memancing Ikan Lele
BACA JUGA:Spot Mancing di Tengah Laut, Ini Jenis Umpan Terbaik
1. Jongor Pantai, Teluk Penyu
Jongor memiliki bentuk yang mirip dengan pilar jembatan. Lokasi jongor ini terletak di ujung selatan dari pantai Teluk Penyu, lebih tepatnya di daerah Pantai Pertamina di areal 70.
Beberapa jenis ikan yang mungkin bisa anda temui di perairan tersebut meliputi ikan kerapu, kue, ikan mbaleng, dan bahkan kadang-kadang anda bisa menemukan ikan teri.
2. Muara Sungai Serayu
Sungai Serayu sering kali disebut dengan bedahan yang berada di timur PLTU Desa Karangkandri.
Waktu paling bagus untuk memancing di sini adalah ketika musim kemarau sehingga airnya tidak terlalu keruh.
Jenis ikan yang terdapat di Muara Sungai Serayu ada ikan kakap, barramundi, mangrove jack, ikan jahan, dan sebagainya.
BACA JUGA:Spot Mancing di Tepi Pantai, Ini Jenis Ikan Yang Bisa Didapat
BACA JUGA:Cara Menemukan Spot Memancing Ikan Gabus
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: