Pengurus Ikatan Alumni S1 Jurnalistik Unib Dilantik, Tri Yulianti: Kami Siap Kawal Pemilu

Pengurus Ikatan Alumni S1 Jurnalistik Unib Dilantik, Tri Yulianti: Kami Siap Kawal Pemilu

Pelantikan pengurus Ikal S1 Jurnalistik Unib, Sabtu (21/10/2023)-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Setelah terpilih pada Maret 2023 lalu, Pengurus Ikatan Alumni (IKAL) S1 Jurnalistik  Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Sosial Universitas Bengkulu periode 2023-2026 resmi dilantik, Sabtu (21/10/2023). 

Pelantikan IKAL S1 Jurnalistik Fisip Unib ini digelar di Aula Pascasarjana Lantai 3 Fisip Unib dengan dihadiri Kepala Bidang Kewaspadaan Nasional dan Penanganan Konflik Badan Kesbangpol Provinsi Bengkulu, Henny Kauri S.Pt.,MM.,CRMO, pimpinan media   Bengkulu dan organisasi pers yang ada di Bengkulu.

Pembina IKAL S1 Jurnalistik Fisip UNIB yang juga Ketua Prodi S1 Jurnalistik Fisip Unib, Yuliati, S.Sos, M.I.Kom mengatakan, pembentukan Ikatan Alumni S1 Jurnalistik ini merupakan inisasi dari program studi bersama dengan para alumni.


Pengurus Ikal S1 Jurnalistik Unib, berpose dengan dosen dan pimpinan media, Sabtu (21/10/2023)-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BACA JUGA:Tri Yulianti S.I.Kom, Jurnalis Bengkuluekspress.com Pimpin Ikal Mahasiswa S1 Jurnalistik Fisip Unib

Tujuan dari IKAL ini adalah untuk menjalin sinergitas antara prodi, mahasiswa jurnalistik dan alumninya sendiri. Sehingga kedepan, program -program yang berkaitan dengan kejurnalistikan dapat diselaraskan dengan para alumni yang diketahui telah memasuki dunia kerja.

"Ini adalah Ikatan Alumni periode pertama, yang artinya dengan lahirnya IKAL S1 Jurnalistik menjadi pintu gerbang untuk masuknya alumni-alumni lain.  Tentu sinergitas antara ikal dan prodi sangat diharapkan guna terwujudnya program studi jurnalistik yang unggul," ujar Yuliati.

Katua Prodi S1 Jurnalistik Fisip Unib ini juga berharap, dengan telah dilantiknya pengurus IKAL S1 Jurnalistik ini dapat segera menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan memberikan kontribusi nyata bagi almamater maupun masyarakat.

Sementara itu Ketua Umum IKAL S1 Jurnalistik Fisip Unib, Tri Yulianti Imran, S.I.Kom mengungkapkan, IKAL S1 Jurnalistik telah dirancang sejak 2 tahun terakahir dan baru terbentuk pada tahun 2023 tepatnya bulan Maret.


Tri Yulianti Jurnalis Bengkuluekspress.com dilantik jadi Ketua Ikal S1 Jurnalistik Unib-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BACA JUGA:Fergita Fitri Ardhanda, Gadis asal Bengkulu Raih Juara Ajang Putra Putri Kebudayaan Nusantara Tahun 2022

Untuk memulai program kerja pasca dilantik, IKAL S1 Jurnalistik Fisip Unib akan menggelar rapat kerja terlebih dahulu.

Rapat kerja yang dimaksudkan ini akan merancang program kerja yang akan dilaksanakan selama masa kepengurusan. Seperti pelatihan kejurnalistikan dan pengembangan diri  bagi mahasiswa yang dapat diimplementasikan ke masyarakat luas.

"Ikatan alumni jurnalistik ini menjadi periode pertama di tahun 2023/2026 mendatang. Tentunya selama masa periode ini berlangsung diharapkan banyak membawa kemanfaatan bagi mahasiswa, universitas hingga masyarakat luas," ujar Tri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: