Agar RAM Android Tak Penuh dan Lambat, Begini Cara Membersihkannya

Agar RAM Android Tak Penuh dan Lambat, Begini Cara Membersihkannya

Cara mengatasi ram HP penuh dan lemot-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Pengguna HP biasanya panik jika muncul peringatan memori RAM HP yang makin terbatas, atas kerja smartphone yang tidak maksimal. Sebelum kerja HP jadi lambat atau muncul peringatan ada baiknya segera mengosongkan memori RAM HP Android.

Memori Hp android memang makin besar seiring keluarnya produk terbaru dari tiap pabrikan gadget. Namun masalah keterbatasan memori handphone seperti tidak pernah selesai.

Untuk itu jika ada masalah dengan kapasitas memori HP maka harus segera dibersihkan. Dikutip dari DetikInet, berikut tips yang bisa diterapkan untuk membersihkan memori RAM HP Android supaya tidak penuh dan lambat.

1. Periksa penggunaan memori dan hapus aplikasi

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengetahui kapasitas memori RAM HP yang tersedia dan sudah digunakan dengan mengklik Android Settings > Memory.

Selanjutnya pengguna bisa mengetahui jumlah memori yang digunakan aplikasi dengan mengklik "Memory used by apps. 

Pengguna bisa mempertimbangkan menghapus aplikasi yang boros memori dengan mengklik sort by max. use di tiga tombol kanan atas. Pengguna juga bisa memaksa aplikasi berhenti beroperasi untuk membebaskan memori RAM HP android.

BACA JUGA:Jika Sudah Terlanjur Download APK di Ponsel Android, Jangan Panik! Lakukan Ini dengan Segera

2. Memilih mode disable apps

Selain menghapus, pilihan lain adalah menonaktifkan aplikasi atau disable apps untuk program yang dibutuhkan pada saat-saat tertentu. 

Pengguna HP bisa mengklik Settings > Apps untuk mengetahui aplikasi yang bisa dihentikan untuk sementara, selanjutnya klik disable. 

Aplikasi biasanya akan berhenti sementara namun performa menjadi kurang optimal, karena itu pengguna disarankan rutin cek fungsi HP android.

3. Menonaktifkan animations dan transitions

Animasi dan transisi memang bikin tampilan Hp android makin keren, namun aplikasi ini membutuhkan memori RAM yang tidak sedikit. Jika kerja Hp mulai lambat, aplikasi ini bisa dinonaktifkan atau disable app dengan membuka fungsi developer options. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: