Orang Tua Wajib Ajarkan Ini ke Anak Agar Terbebas dari Hutang

Orang Tua Wajib Ajarkan Ini ke Anak Agar Terbebas dari Hutang

Orang tua wajib ajarkan anak literasi keuangan untuk masa depan-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Mengajarkan anak mengelola keuangan sejak dini adalah hal yang penting dilakukan orang tua agar anak memiliki literasi keuangan yang kuat saat dewasa.

Namun seringkali orang tua lupa untuk memberikan edukasi keuangan kepada anaknya. Sehingga ketika dewasa, anak tidak mengetahui bagaimana mengurus dan mengatur keuangan yang baik untuk dirinya.

Literasi keuangan ini dapat dimulai oleh orang tua dengan mengajarkan anak untuk menabung sejak usia dini. 

BACA JUGA:Rezeki Bakal Lancar dan Hutang Lunas, Ustadz Adi Hidayat Sarankan ini Sebelum Tidur

Sekarang menabung semakin mudah dengan adanya tabungan- tabungan yang diperuntukkan untuk anak-anak. Sehingga tidak perlu khawatir jika uang tabungan anak akan hilang.

Orang tua juga harus memberikan edukasi kepada anak agar tidak dibiasakan untuk berhutang. Selain itu ajarkan juga anak untuk tidak dibiasakan meminta uang pada orang lain.

BACA JUGA:Insyaallah Rezeki Lancar dan Hutang Lunas, Amalkan Nasehat dari Mbah Moen ini

Jika terpaksa berhutang maka tanamkan pada anak agar dapat bertanggung jawab dan menggantikan uang tersebut.

Lebih lanjut orang tua memberikan contoh pada anak sehingga dapat diteladani oleh anaknya sendiri. 

Salah satu contohnya yaitu mengajarkan anak dalam mengelola keuangan di keluarga sehingga anak akan mengikuti kebiasaan yang sama. (Tri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: