Pergi Cari Pakan Kambing, Warga Bengkulu Utara Ditemukan Tewas di Atas Motor

Pergi Cari Pakan Kambing, Warga Bengkulu Utara Ditemukan Tewas di Atas Motor

Korban saat dievakuasi warga dan pihak kepolisian Senin (12/6).-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Pamit pergi untuk mencari rumput untuk pakan ternak kambing, seorang warga Desa Paninjau, Kecamatan Batik Nau Kabupaten Bengkulu Utara (BU) atas nama Sugianto (52) ditemukan tewas dalam keadaan tengkurap di atas motor miliknya, pada Senin malam (12/6) sekitar pukul 19.20 Wib

Kapolres BU AKBP Andy Pramudya Wardana SIK melalui Kapolsek Batik Nau, Ipda Deni Mashuri, membenarkan atas peristiwa tersebut. 

"Ya, benar peristiwa ini kita ketahui setelah, masyarakat setempat menghubungi kita," ujarnya.

Dijelaskannya, korban ditemukan tak bernyawa dalam keadaan Tengkurap diatas motor korban jenis Yamaha Vega ZR warna biru hitam.

BACA JUGA:Ditabrak Pohon Hanyut, Warga Bengkulu Utara Hanyut dan Tenggelam

BACA JUGA:22 Pejabat Eselon Pemkab Bengkulu Utara Dilantik

Diketahui korban sebelumnya pamit untuk merumput atau untuk pakan ternak kambing. Namun hingga Maghrib menjelang korban tak kunjung pulang. Akhirnya keluarga korban melakukan pencarian bersama warga desa setempat.

Pada akhirnya korban ditemukan di kapling milik Suparman warga RT 01 Dusun II Limas 2 Desa Paninjau Kecamatan Batik Nau di atas motor milik korban dengan kondisi sudah tidak bernyawa.

"Korban sebelumnya pamit untuk mencari pakan ternak kambing, namun hingga magrib korban belum juga pulang. Pada akhirnya kelurag korban mencari yang pada akhirnya ditemukan sudah tidak bernyawa di atas motor miliknya," terang Kapolsek Batik Nau.

Lanjut Kapolsek, setelah ditemukan korban pun langsung dievakuasi ke puskesmas Batik Nau untuk dilakukan pemeriksaan lanjut tentang penyebab kematian korban.

Hasil visum awal yang dilakukan oleh pihak Puskesmas Batik Nau, ditemukan pada tubuh korban luka lecet di jari bagian tangan, luka lecet di bagian  punggung tangan kiri dan  luka lecet di kuku tangan bagian kiri. Menurut keterangan dokter Puskesmas Batiknau korban meninggal karena serangan sakit yang diderita oleh korban.

"Setelah ditemukan korban langsung dibawa ke puskesmas setempat. Dari hasil visum keterangan dokter puskesmas korban meninggal karena serangan sakit. Untuk saat ini jenazah korban sudah berada dirumah duka," pungkasnya.(127)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: