Pohon Tumbang di Liku Sembilan, Lalu Lintas Sistem Buka Tutup

Pohon Tumbang di Liku Sembilan, Lalu Lintas Sistem Buka Tutup

Pengendara bergotong royong menyingkirkan pohon tumbang di Liku Sembilan, Jumat (12/5/2023)-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM  - Bencana pohon tumbang kembali terjadi di kawasan liku sembilan, Desa Tanjung Heran, Kecamatan Taba Penanjung, Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) sekitar pukul 09.00 WIB, Jumat (13/5/2023).

Akibatnya, akses lalu lintas dari Kota Bengkulu menuju Kabupaten Kepahiang sempat lumpuh total.

Tak semua kendaraan bisa melintas dan mengakibatkan lalu lintas mengalami kemacetan panjang.

Kemacetan mulai terurai sekitar pukul 11.15 WIB dengan sistem buka tutup.

BACA JUGA:Waspada Pohon Tumbang, Masyarakat Diminta Hindari Daerah Ini

BACA JUGA:2 Penumpang Mobil Tertimpa Pohon di Danau Dendam Tak Sudah Meninggal Dunia

Sementara itu, proses evakuasi material pohon tumbang masih berlangsung hingga saat ini.

Sejumlah personel turun langsung untuk membersihkan reruntuhan pohon. Dimulai dari personel Polsek Taba Penanjung, BPBD, TNI dan dibantu masyarakat sekitar.

"Alhamdulillah sudah mulai bisa lewat dengan sistem buka tutup. Minibus dan motor bisa lewat bergantian," ungkap Camat Taba Penanjung, Noni Oktarina SE.

Disisi lain, Noni juga mengimbau agar masyarakat dan pengguna jalan lebih waspada saat melintasi jalur liku sembilan.

BACA JUGA:Pohon Besar Hantam Innova di Liku Sembilan, Pasutri Tewas

BACA JUGA:Rawan Longsor, Waspada Lewati Liku Sembilan

"Saat ini sering terjadi angin kencang dan badai. Waspada pohon tumbang saat melintasi liku sembilan," kata Noni.(135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: