Rumah Warga Nyaris Terbakar
BENGKULU, BE - Si jago merah nyaris melumat rumah kediaman Sunarti (50) warga Jalan Iskadar 3 No 26 Kelurahan Tengah Padang Kecamatan Teluk Segara. Peristiwa itu terjadi pada Hari Minggu (10/3) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB. Saat itu penghuni rumah sedang tertidur. Penghuni rumah terbangun kerena merasa sesak akibat asap masuk ke kamarnya. Begitu bangun, korban lalu kamar.
Ia sangat terkejut ternyata asap tebal sudah memenuhi ruang tamu rumahnya. Dalam kondisi panik korban langsung teriak meminta pertolongan warga sekitar. Beruntung warga cepat bangun dan membantu. Sehingga rumah itu tidak ludes terbakar.
\"Ibu tinggal sendirian malam tadi, utunglah warga dengar teriakan ibu dan membantu mematikan api, sehingga tidak sampai membakar rumah,\" ungkap Sunarti saksi mata kepada jurnalis kemarin (10/3).
Diketahui api mulanya membakar sofa yang berada didalam garsai samping rumah, dan membesar sempat menyambar pelapon garasi, sebelum akhirnya berhasil dipadamkan warga.
Senada dengan yang diungkapkan oleh Sukarman (30) warga sekitar, dirinya terbangun setelah mendengar jeritan minta tolong. Dirinya yang bangun dari tempat tidur lansung keluar dan melihat api sudah mulai membesar, lalu dirinya menjerit \"Kebakaran, kebakaran\" cerita Sukarman kepada junalis BE dilapangan.
Mendengar teriakan kebakaran tersebut warga sekitar lansung keluar rumah, puluhan warga yang melihat kebakaran tersebut, lansung bahu membahu dengan alat seadanya lansung memadamkan api. Setelah sekitar 15 menitan bertarung akhirnya api berhasil dijinakkan tanpa menghanguskan ke dalam rumah. \"Warga sini yang matikan api, menggunakan ember dan baskom. Kami berusaha memadamkan api, untunglah tidak sampai menghanguskan rumah. Apinyo bisa dipadamkan,\" jelasnya.
Ketika dikonfirmasi Kapolres Bengkulu AKBP H Joko Suprayitno SST MK, melalui Kapolsek Teluk Segara Kompol Hari Kurniawan SIK mengatakan belum mengatahui peristiwa tersebut. \"Laporannya belum ada, saya belum tahu,\" jelas Kapolsek.
Dari pantauan BE dilapangan, si joga merah telah membakar sofa, dinding serta pelapon garasi korban. warga mobil Pemadam Kebakaran (PBK), sebanyak 2 unit sempat datang kelokasi untuk memadamkan api. Namun PBK tiba setelah api telah berhasil dipadamkan warga.(cw4)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: