Air Surut Jalinbar Bisa Dilalui

Air Surut Jalinbar Bisa Dilalui

Air mulai surut akses lalulintas di Jalinbar sudah dapat dilalui, Rabu (31/08/2022).-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BATIK NAU, BENGKULUEKSPRESS.COM - Secara perlahan air mulai surut sejak pukul 20.00 Wib malam tadi, membuat akses lalu lintas Jalan lintas barat (Jalinbar)  yang berada di Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara (BU) Rabu pagi (31/08/2022) sudah dapat dilalui.

Hal ini pun diakui langsung oleh Sekretaris Desa Bintunan Kecamatan Batik Nau Andri Joharmansyah saat dikonfirmasi BE.

"Ya, karena air mulai surut akses Jalinbar yang berada di desa kami sudah bisa dilalui kembali pagi ini, namun dengan sistem buka tutup," kata Andri.

Andri menjelaskan, sistem buka tutup ini diterapkan karena masih banyak barang-barang milik warga yang terkena dampak banjir yang berada di jalan. Sehingga meski sudah dapat dilalui, masih menyebabkan antrean yang cukup panjang.

BACA JUGA:Akses Jalinbar di Batik Nau Lumpuh

"Terpantau saat ini memang masih cukup panjang antrean kendaraan. Akan tetapi kita bersyukur air sudah mulai surut," tukasnya.(127)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: