Gelar Gebyar Vaksinasi

Gelar Gebyar Vaksinasi

CURUP,bengkuluekspresss.com- Jajaran Polres Rejang Lebong terus berkomitmen mensukseskan program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Rejang Lebong. Dalam waktu dekat ini Polres Rejang Lebong akan menggelar vaksinasi massal bertajuk Gebyar Vaksin Sumpah Pemuda. \"Kita akan menggelar kegiatan vaksinasi massal pada Rabu (27/10) lusa di Lapangan Dwi Tunggal Kota Curup,\" ungkap Kapolres Rejang Lebong, AKBP Puji Prayitno SIK MH melalui Kabag Ops Polres Rejang Lebong, AKP Margopo SH selaku koordinator vaksin Presisi Polres Rejang Lebong didampingi Kasi Hukum IPTU Jumipan Azhari Minggu (24/10). Vaksinasi massal dalam rangka Gebyar Vaksin Sumpah Pemuda tersebut ditargetkan bisa menyasar ribuan masyarakat Rejang Lebong baik yang baru akan mengikuti program vaksinasi yaitu baru menima vaksin dosis 1 mapupun untuk masyarakat yanng akan mendapat program vaksini dosis 2. \"Jadi dalam kegiatan gebyar vaksinasi ini kita akan melayani baik untuk dosis 1 maupun 2,\" tambah Jumipan. Dengan adanya kegiatan vaksinasi massal Covid-19 tersebut, Jumipan mengajak seluruh masyarakt Rejang Lebong yang belum pernah mendapat program vaksinasi atau ingin mendapat vaksin dosis kedua untuk datang ke Lapangan Dwi Tungal Kota Curup. Masyarakat yang ingin mengikuti vaksinasi massal tersebut diingatkan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Lebih lanjut ia menjelaskan, selain akan menggelar vaksinasi massal di lapangan Dwi Tunggal Curup, Polres Rejang Lebong juga telah mengagendakan kegiatan vaksinasi dibeberapa lembaga pendidikan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong seperti pada Senin (25/10) di SMKN 1 Rejang Lebong kemudian pada Selasa (26/10) akan dilaksanakan di Politeknik Raflesia Curup.Sementara itu, untuk capaian kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan Polres Rejang Lebong sendiri, menurut Jumipan hingga Minggu kemarin sudah 8.716 orang yang telah menerima vaksinasi Covid-19 melalui program vaksin presisi Polres Rejang Lebong. \"Total tersebut baik yang sudah menerima vaksin dosis 1 maupun 2, serta pelayanan baik di Polres Rejang Lebong maupun melalui program jemput bola ke sekolah-sekolah atau dinas instansi yang ada di Kabupaten Rejang Lebong,\" paparnya. Lebih lanjut Jumipan menjelaskan, dari 8.716 orang yang telah menerima vaksin melalui vaksin presisi Polres Rejang Lebong tersebut dengan rincian sebanyak 327 orang pada Bulan Maret. Kemudian Bulan April 156 orang, Mei 12 orang, Juni 421 orang, Juli 991 orang, Agustus 2.689, September 2.678 sedangkan untuk Bulan Oktober ini sudah sebanyak 1.442 orang. \"Kita dari Polres Rejang Lebong akan terus komitmen melayani vaksinasi untuk mempercepat cakupan vaksinasi di Kabupaten Rejang Lebong ini,\" demikian Jumipan.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: