Operasi Keselamatan di Lebong Sasar 4 Item
LEBONG,bengkuluekspress.com – Sepanjang 14 hari kedepan (12-25/04) Polres Lebong beserta jajaran akan menggelar Operasi Keselamatan Nala 2021 dengan menyasar 4 item yaitu orang, benda, lokasi dan kegiatan. Hal tersebut untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terutama selama bulan suci Ramadan 1442 Hijriah. Kapolres Lebong AKBP Ichsan Nur SIk ketika memimpin gelar pasukan Operasi Keselamatan Nala 2021 di halaman upacara Mapolres Lebong menyampaikan, bahwa oprasi yang digelar merupakan salah satu upaya meningkatkan kepatuhan disiplin masyarakat tentang protokol kesehtan, tertib dalam berlalu lintas juga untuk menurunkan angka fasilitas korban lakalantas. “Selain itu kita ingin menyampaikan atau memberikan pemahaman adanya larangan mudik di tahun 2021 ini,” sampainya, Senin (12/04).
Untuk itulah, selama operasi Keselamatan Nala 2021, prioritas yang menjadi target adalah masyarakat yaitu memprioritaskan dibidang pendidikan masyarakat (Dikmas) dalam memberikan pemahaman selama bulan suci Ramadan dan dimasa pandemik covid-19, sehingga terwujudnya kamseltibcarlantas di kabupaten Lebong. “Pemahaman masalah lalulintas akan kita tingkatkan selama oprasi yang digelar,” tuturnya
Untuk itulah, dirinya menghimbau kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Lebong, untuk bisa selalu mentaati aturan yang ada. Apalagi dibulan suci Ramadan 1442 H tahun 2021 ini, sehingga terwujudnya kabupaten Lebong yang aman. “Mari kita taat dalam berlalu lintas dan tetap mematuhi prokes,” himbaunya. Oprasi Keselamatan Nala 2021 melibatkan TNI, Bidang Perhubungan, Satuan Polisi Pamong Praja, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Kesehatan (Dinkes). Dimana dalam gelar pasukan yang dilaksanakan, Kapolres didamping Bupati Lebong Kopli Ansori, Dandim 0409 Rejang Lebong, serta tamu undangan lainnya, memeriksa kesiapan personil dan kendaraan sebelum melaksanakan Oprasi Keselamatan Nala 2021.(614)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: