Tonjolkan Objek Wisata

Tonjolkan Objek Wisata

 

Desa Pagar Besi merupakan desa pemekaran dari desa Rajak Besi Kecamatan Merigi Sakti Kabupaten Benteng. Harus banyak terobosan dari Kepala desa (Kades) didalam meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Bagi Alusupi, Kades definitif pertama itu, ia lebih condong dan menonjolkan mengelola objek wisata didesanya tersebut.  Soalnya, didesa Pagar Besi terdapat objek wisata Gunung Bungkuk dan air terjun yang sangat berpotensi untuk dikembangkan.

\'\'Kalau saya didalam mempercepat kemajuan desa, lebih condong dengan mengembangkan objek wisata,\" ujarnya. Untuk memajukan objek wisata itu memang bukan hal yang gampang. Namun, bagi Alusupi, kendala itu dapat ditempuh dengan bekerja sama dengan Pemkab Benteng maupun dinas terkait, seperti Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Pariwisata. Karena, kunci untuk memajukan sektor objek wisata ini dibutuhkan berbagai macam promosi objek wisata ke daerah luar kabupaten, provinsi maupun negara.

Dengan semakin banyaknya warga yang mendapatkan informasi tentang objek wsiata dapat membawa daya tarik bagi wisatawan untuk berkunjung dan menanamkan modalnya untuk berinvestasi di daerah ini. \"Jika banyak warga luar yang berinvestasi untuk mengolah objek wisata yang kita miliki ini, otomatis kesejahteraan masyarakat meningkat dengan sendirinya,\" terangnya. (111)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: