Pembuatan Peta Desa di Kabupaten Bengkulu Selatan Dilanjutkan
KOTA MANNA, BE - Sejak bekerja sama dengan pihak Topdam Sriwijaya dalam pembuatan peta desa antar Kecamatan di BS, peta tersebut segera tuntas. Dari 11 Kecamatan sudah sebagian besar yang sudah dibuatkan peta desa. Tahun ini, Pemkab BS kembali melanjutkan program pembuatan peta desa tersebut. Kabag Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah, sekretariat Pemda Bengkulu Selatan (BS) Rahmadan Syakirin MPd mengatakan, \"Tahun ini, kami membuat peta desa di Kecamatan Ulu Manna,\" katanya. Dikatakan Rahmadan, dari 12 Kecamatan di BS, saat ini masih ada 4 kecamatan yang belum dibuatkan peta desa. Empat kecamatan tersebut yakni Kedurang, Kedurang Ilir, Pino Raya dan Ulu Manna. Tahun ini untuk wilayah Kecamatan Ulu Manna, sedangkan 3 Kecamatan lainnya diprogramkan tahun berikutnya. \"Kita menargetkan nantinya semua Kecamatan di BS memiliki peta desa,\" ujarnya. Dijelaskan Rahmadan, adanya peta desa ini untuk menghindari terjadinya perselisihan tapal batas desa dalam wilayah BS. Batas mssing-masing desa dan masing-masing Kecamatan jelas. Dengan begitu ketika masing-masing desa atau Kecamatan ragu atas batas wilayahnya dengan daerah tetangga dapat dicek pada peta masing-masing desa. \"Dengan adanya peta desa dapat menghindari terjadinya konflik batas wilayah,\" terang Rahmadan. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: