KPU BS Gelar Pleno Tingkat Kabupaten

KPU BS Gelar Pleno Tingkat Kabupaten

KOTA MANNA, bengkuluekspress.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Selatan (BS), Alpin Samsen SPt mengatakan, saat ini pleno perolehan suara masing-masing pasangan calon bupati dan wakil Bupati BS serta pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur sudah selesai tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Sehingga pihaknya dapat menggelar pleno tingkat Kabupaten.

\"Pleno tingkat kabupaten digelar Selasa (15/12) mulai pukul 08.00 WIB,\" katanya.

Dikatakan Alpin pleno akan digelar di hotel Seven One, kelurahan Padang Kapuk, Kota Manna. Dalam pleno tersebut akan dihadiri saksi masing-masing pasangan calon bupati dan wakil bupati serta saksi masing-masing pasangan calon Gubernur dan wakil gubernur. Kemudian badan pengawas pemili dan untuk mengantisipasi hal - hal yang tidak diinginkan saat pleno pihaknya juga minta pengaman dari aparat kepolisian.

\"Kami menargetkan sehari harus selesai, sebab 16 dan 17 Desember dimulai pleno tingkat Provinsi,\" ujarnya.

Alpin memastikan pada pleno tingkat Kabupaten, perolehan suara masing-masing paslon akan sesuai dengan hasil pleno tingkat PPK. Sehingga dirinya optimis pleno tingkat kabupaten akan berjalan lancar. Sebab pada pleno tingkat PPK berjalan lancar dan aman.

\"Mohon doanya agar pleno tingkat kabupaten berjalan lancar dan tanpa ada hambatan yang berarti,\" harap Alpin. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: