Bulog Rejang Lebong Siap Distribusikan Beras Bansos

Bulog Rejang Lebong Siap Distribusikan Beras Bansos

CURUP, bengkuluekspress.com- Terkait dengan ketersediaan beras bantuan sosial di Kabupaten Rejang Lebong, Kepala Bulog Cabang Rejang Lebong, M Ade Saputra menungkapkan, bahwa saat ini beras Bansos untuk Kabupaten Rejang Lebong sudah siap untuk didistribusikan. \"Kalau untuk beras Bansos, saat ini sudah kita siapkan dan tinggal distribusi lagi,\" ungkap Ade.

Bahkan menurut Ade, selain beras Bansos untuk Kabupaten Rejang Lebong, beras Bansos untuk Kabupaten Lebong dan Kepahiang juga sudah mereka siapkan. Beras Bansos untuk tiga Kabupaten tersebut menurut Ade sudah mereka siapkan sebanyak 708 ton dengan rincian penerima sebanayk 12.661 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kabupaten Rejang Lebong, selanjutnya 6.068 KMP di Kabupaten Kepahiang dan 4.875 KPM di Kabupaten Lebong. \"dalam program ini, satu KPM mendapatkan 15 Kg dengan alokasi sebanak tiga kali yaitu Bulan Agustus, September dan Oktober,\" papar Ade.

Meskpun alokasi untuk tiga bulan, namun untuk pendistribusiannya sendri, menurut Ade akan dilakukan dua kali karena untuk Bulan Agustus dan September akan dijadikan satu sedangkan Oktober akan sendiri. Terkait dengan waktu pendistribusian sendiri, Ade mengaku kewenangan pendistribusian bukan pada mereka namun oleh pihak ketiga yang mereka sebut transporter. Pihaknya hanya bertanggungjawab hingga gudang Bulog saja. Terkait dengan kesiapan beras Bansos sendiri, Ade mengaku pihak Bulog Cabang Rejang Lebong sudah melakukan kordinasi dengan dinas sosial tiga kabupaten.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong, Zulfan Efendi SE MM menjelaskan, terkait dengan pihak ketiga atau transporter yang akan mendistribusikan beras Bansos sudah ditunjuk oleh Kementerian Sosial. Namun untuk transporter Kabupaten Rejang Lebong, Zulfan mengaku ia belum mengetahuinya siap transporternya, karena mereka belum melakukan koordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong. \"Hingga saat ini kita belum tahu siapa transporter untuk Rejang Lebong ini, karena ditunjuk langsung oleh Kemensos dan mereka belum melakukan koordinasi dengan kita,\" aku Zulfan. Dalam penyaluran beras Bansos tersebut, Zulfan mengaku pihaknya hanya memfasilitasi saja ditingkat bawah sebagai pemilik wilayah dan mengetahui kondisi dilapangan. Sedangkan untuk pelaksanaan kegiatan dilaksanakan langsung oleh Kemensos.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: