Pemprov Bengkulu Raih Penghargaan Terbaik Ke- 2 Nasional Pembangunan Daerah

Pemprov Bengkulu Raih Penghargaan Terbaik Ke- 2 Nasional Pembangunan Daerah

\"\"BENGKULU, bengkuluekspress.com - Pemerintah Provinsi Bengkulu kembali menorehkan prestasi ditingkat Nasional. Dibawah kepemimpinan Dr. H. Rohidin Mersyah, kali ini pemprov meraih peringkat 2 nasional Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) 2020.

Penghargaan pembangunan daerah 2020 diumumkan dalam pembukaan Musrenbangnas 2020 secara Virtual Meeting atau Video Conference, Kamis (30/4). Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah mengatakan, penghargaan ini sebagai evaluasi tahunan terhadap perencanaan terintegrasi, pencapaian program pembangunan serta inovasi pembangunan daerah.

\"\"\"Kita bersyukur luar biasa terhadap pencapaian ini, karena 10 besar saja belum pernah masuk dalam sejarah Bengkulu. Nah, ini kita langsung berada pada posisi nomor 2 yang disejajarkan provinsi - provinsi besar seperti peringkat ke 3 diraih Jawa Timur dan penghargaan pertama diraih Jawa Tengah,\" kata Rohidin.

\"\"Dijelaskan Rohidin, Pemprov Bengkulu dinilai berhasil menerapkan pengembangan ekonomi kreatif berbasis ekowisata alam dan historis perkembangan SMK wisata.

\"Kita dapat bayangkan pencapaian dan inovasi mereka memang betul berbeda sekali dengan Bengkulu tapi ternyata kita bisa masuk peringkat ke-2 tentu dampak dari ini semua sinergitas kita dengan pemerintah pusat akan semakin sejalan,\" ujar Rohidin.

Kemudian, dalam bentuk langsung ini akan mendapatkan insentif anggaran yang cukup besar nilainya yang akan ditambahkan dalam APBD Bengkulu tahun 2021 mendatang. Tentu bagaimana sinergitas pembangunan infrastruktur yang sejalan dengan pembangunan nasional dan tentu dampaknya terhadap ekonomi daerah yang menjadi indikator bahwa adanya investasi yang melonjak cukup tinggi di Bengkulu.

\"Kemudian dari sisi koneksivitas Bengkulu yang terbangun dengan baik dan kita memang memajukan pariwisata unggulan kita dimana sektor pariwisata yang terintegrasi dengan event nasional dan memperhatikan potensi yang dimiliki Bengkulu. Kondisi alam, budaya Bengkulu ketika kita kemas dengan baik dengan kesiapan SDM dan infrastruktur yang coba kita buka menjadi sebuah program yang luar biasa,\" pungkasnya. (HBN/ADV)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: