Logistik Pemilu 2019 Laku Rp 21 Juta

Logistik Pemilu 2019 Laku Rp 21 Juta

BENTENG, Bemgkulu Ekspress - Bekas logistik pemilihan presiden (Pilpres) dan pemilihan legislatif (Pileg) 2019 di Komisi Pemilihan Umum (KPU) akhirnya selesai dilelang. Dari 3 orang penawar, eks logistik Pemilu akhirnya terjual dengan harga Rp 21 juta.\"Lelang eks logistik sudah selesai. Logistik juga sudah dibawa oleh pemenang lelang,\" kata Sekretaris KPU Benteng, Raja Sahnan SIP MM.

Raja mengungkapkan lelang dilakukan secara terbuka dan dimenangkan oleh Hasan Juliadi, warga Kelurahan Sawah Lebar, Kecamatan Ratu Agung.

\"Anggaran minimal untuk pemenang lelang yaitu sebesar Rp 13.738.000. Pemenang lelang mengajukan penawaran tertinggi, yaitu senilai Rp 21 juta,\" beber Raja.

Raja menjelaskan, eks logistik terdiri dari 3 jenis barang yakni kotak suara berbahan kardus duplex tahun 2019 sebanyak 4.057 Kg,bilik suara berbahan kardus duplex tahun 2019 sebanyak 1.063 kilogram (Kg) dan surat suara (Susu) pemilihan umum tahun 2019 (PPWP, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi dan surat suara DPRD Kabupaten)Lelang logistik Pilpres memang sedikit terlambat lantaran belum mendapat surat persetujuan dari KPU RI.

Sebab, banyak syarat yang harus dilengkapi agar lelang eks logistik bisa dilakukan.Proses lelang akan dilakukan secara terbuka dan transparan melalui www.lelang.go.id. Lelang eks logistik ini dilakukan bekerjasama dengan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bengkulu.

Agar dapat menjadi peserta lelang, perseorangan ataupun badan usaha wajib menyetorkan uang jaminan sebesar Rp 2.830.000. Bagi yang belum beruntung menjadi pemenang lelang, uang jaminan dikembalikan\"Di Provinsi Bengkulu, KPU Benteng yang pertama melakukan lelang. Sedangkan KPU lain belum mendapat persetujuan KPU RI,\" tandasnya.(135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: