Hari Ini, Pengundian Nomor Urut Cawabup

Hari Ini, Pengundian Nomor Urut Cawabup

KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress– DPRD Bengkulu Selatan (BS) terus mematangkan persiapan pemilihan wakil Bupati (pilwabup) BS. Hari ini, Kamis (21/11), dijadwalkan dilakukan pengundian nomor urut calon wakil bupati. Pilwabub sendiri dilaksanakan Sabtu (23/11) oleh 25 Anggota DPRD BS.

“Besok (hari ini red), kami menggelar undian nomor urut calon wakil bupati (cawabup),” kata Ketua DPRD BS Barli Halim SE.

Barli mengaku, pengundian nomor urut tersebut, untuk memastikan siapa diantara dua cawabup BS yang terpilih. Sehingga nanti akan diketahui, siapa yang nomor urut 1 dan siapa yang nomor urut 2. Setelah itu dilakukan pencetakan surat suara.“Setelah diundi, maka diketahui yang nomor urut 1 siapa dan nomor urut 2 siapa,” ujarnya.

Barli menjelaskan, untuk calon wakil Bupati BS ada dua orang, yakni Hadiar Saito SSos dan Rifai Tajuddin. Dengan adanya pengundian tersebut, maka diketahui apakah Hadiar Saito nomor urut 1 atau Rifai Tajuddin.

Saat pilwabup oleh anggota DPRD BS nanti, bisa memilih nomor 1 atau nomor dua atau bahkan gambar masing-masing calon. Sebab, pada surat suara nanti kemungkinan nanti ada nomor urut disertai gambar calon.

“Untuk surat suara itu teknisnya di sekretariat,” imbuh Barli.

Pemilihan Wakil Bupati BS ini untuk melanjutkan masa bakti pemerintahan Dirwan-Gusnan hingga Februari 2021. Pasalnya, sebelumnya Bupati BS H Dirwan Mahmud SH terjaring operasi tangkap tangan (OTT) KPK.

Kemudian, Wakil Bupati BS Gusnan Mulyadi SE MM dilantik menjadi Bupati BS. Setelah itu, posisi wakil Bupati kosong.

Untuk mengisi posisi wakil bupati, 3 partai pengusung, yakni Golkar, PPP dan PKS mengusulkan dua nama kepada Bupati BS yakni Hadiar Saito dan Rifai Tajuddin.

Lalu, Bupati BS menyerahkan dua nama tersebut ke DPRD BS. Kemudian, DPRD BS melakukan memilihan wakil Bupati.

Calon yang paling banyak mendapat dukungan dari 25 anggota DPRD BS, dialah yang mendampingi Bupati BS, Gusnan Mulyadi SE MM menjalankan roda pemerintahan hingga Februari 2021. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: