15 Penyandang Disabilitas Diberi Pelatihan
CURUP, Bengkulu Ekspress - Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong memberikan pelatihan kepada sejumlah penyandang disabilitas yang ada di Rejang Lebong. Dimana dalam pelatihan yang digelar di Gedung NU Rejang Lebong tersebut sebanyak 15 penyandang disabilitas yang diberi pelatihan.
\"Hari ini sebanyak 15 orang penyandang disabilitas kita beri pelatihan,\" sampai Kepala Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong, Zulfan Effendi SE MM saat dikonfirmasi disela-sela kegiatan pelatihan Kamis (29/8) kemarin.
Menurut Zulfan, 15 orang penyandang disabilitas yang diberi pelatihan tersebut berasal dari tiga kecamatan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong yaitu Sidang Dataran, Sindang Kelingi dan Sindang Beliti Ulu. Menurut Zulfan pelatihan dikhususkan bagi penyandang disabilitas dari tiga kecamatan tersebut, karena selama menurutnya penyandang disabilitas dari tiga kecamatan tersebut belum tersentuh akses pelatihan, berbeda dengan para penyandang disabilitas yang berada di kawasan Kota Curup dan sekitarnya yang sudah sering mendapat pelatihan.
\"Kita pilih dari tiga kecamatan ini salah satunya pertimbangan selama ini akses belum menyentuh mereka ketimbangan yang berada di Kota Curup dan sekitarnya,\" paparnya.
Dalam pelatihan tersebut, menurut Zulfan Dinas Sosial Kabupaten Rejang Lebong menghadirkan sejumlah kalangan untuk memberikan pembinaan dan motivasi kepada para penyandang disabilitas agar mereka semangat dan tidak malu dengan kondisi mereka. Sehingga menurut Zulfan diharapkan mereka nantinya bisa mandiri.
Lebih lanjut Zulfan mengungkapkan adanya pelatihan yang diberikan penyandang disabilitas tersebut, tak lain juga untuk mewujudkan isi dari undang-undang nomor 8 tahun 2016. Dimana menurut Zulfan dalam undang-undang tersebut penyandag disabilitas statusnya sama dengan orang yang tidak cacat.(251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: