Sambung Rasa Bersama Masyarakat Bupati Jaring Aspirasi Masyarakat

Sambung Rasa Bersama Masyarakat Bupati Jaring Aspirasi Masyarakat

CURUP, Bengkulu Ekspress - Menjelang peringatan HUT RI ke-74 tahun 2019 ini, Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong kembali menggelar kegiatan sambung rasa bersama masyarakat. Kegiatan sambung rasa yang dilaksanakan selama empat tahun terakhir merupakan sarana Bupati Rejang Lebong untuk menjaring aspirasi masyarakat.

\"Kegiatan ini merupakan sarana yang diberikan Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong dalam menjaring aspirasi yang disampaikan masyarakat,\" sampai Bupati Rejang Lebong, DR H A Hijazi SH MSi.

Oleh karena itu, bupati meminta ribuan masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut untuk menyampaikan apa yang selama ini diharapkan masyarakat Rejang Lebong kepada Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong. Karena menurut bupati, dengan menyampaikan langsung dalam acara tersebut, akan lebih baik bila dibandingkan hanya menulis di media sosial. \"Silakan sampaikan apa yang ingin disampaikan ke Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong dalam kegiatan ini dari pada hanya menulis di media sosial saja,\" sampai bupati.

Kegiatan sambung rasa yang dilaksanakan ini menurut bupati adalah agenda rutin yang ia laksanakan setiap tahun bahkan sudah mulai ia laksanakan di periode pertama kepemimpinannya sebagai Bupati Rejang Lebong. Dimana dengan kegiatan tersebut, menurut bupati, Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong akan menjawab apa yang disampaikan oleh masyarakat termasuk saran dan kritik dalam pembangunan yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong. \"Dari sambung rasa yang kita lakukan hari ini (kemarin) ada beberapa poin yang saya tangkap terutama masalah Narkoba dan akhlak,\" sampai bupati.

Menurut bupati, kedua masalah tersebut saat ini memang telah menjadi fokus yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong yaitu dengan menekan peredaran dan penyalahgunaan Narkoba serta melakukan pendidikan untuk membangun kembali akhlak masyarakat Rejang Lebong. Menurut bupati salah satu sarana yang dihadirkan Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong untuk membangun akhlak masyarakatnya yaitu dengan menghadirkan Universitas Pat Petulai.

Dalam kesempatan tersebut, tak hanya menjaring aspirasi dari masyarakat Rejang Lebong. Bupati juga memberikan bantuan baik kepada veteran maupun masyarakat Rejang Lebong yang membutuhkan. Bantuan yang diberikan kepada veteran tersebut menurut bupati merupakan bentuk ucapan terima kasih baik Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong maupun dirinya pribadi atas perjuangan yang telah dilakukan para veteran. Karena menurut bupati veteran yang ada di Rejang Lebong merupakan salah satu dari sekian banyak pejuang dalam merebut kemerdekaan Republik Indonesia.

\"Kita tidak boleh melupakan jasa para veteran, oleh karena itu bertepatan dengan acara ini kita memberikan santunan kepada para veteran yang ada di Rejang Lebong,\" sampai bupati.

Bantuan yang diberikan kepada para veteran yang ada di Rejang Lebong kemarin yaitu berupa uang tunai. Bupati berharap uang tunai yang diberikan kepada veteran yang ada di Rejang Lebong tersebut bisa dimanfaatkan untuk membantu memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari.

Kegiatan sambung rasa yang dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Rejang Lebong kemarin dimoderatori oleh Sekretaris DPRD Rejang Lebong Ir Zulkarnain MT dihadiri oleh unsur FKPD dan OPD Rejang Lebong, para tokoh masyarakat, tokoh agama, pelajar dan mahasiswa serta masyarakat Rejang Lebong.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: