Tangkal Hoaks dan Door To Door

Tangkal Hoaks dan Door To Door

Ma\'ruf Amin Targetkan  Bengkulu Menang 70 Persen

BENGKULU, Bengkulu Ekspress- Calon Wakil Presiden (Cawapres) 01, Ma\'ruf Amin menginjakan kakinya di Bumi Rafflesia. Tujuannya tidak lain, untuk mendulang suara capres dan cawapres 01 dalam Pemilihaan Umum (Pemilu) 17 April mendatang. Dalam strateginya, Ma\'ruf Amin mengatakan, pihaknya menggunakan strategi udara dan strategi darat.

\"Strategi udara itu dibuat melalui isu yang kita bangun,\" terang Ma\'ruf kepada Bengkulu Ekspress, usai makan siang di Rumah Makan Pesisir Pantai Panjang Kota Bengkulu, kemarin (20/3).

Dalam strategi udara itu juga untuk menangkal hoaks yang berkembang di masyarakat. Sehingga citra capres dan cawapres 01, tidak buruk melalui serangan berita hoaks yang terjadi ditahun politik. \"Penangkalan hoaks kita lakukan,\" tambahnya. Untuk strategi darat sendiri, menurut Ma\'ruf ini, dengan melakukan pendekatan kepada masyarakat secara langsung. Sehingga dengan pendekatan tersebut, apa yang telah menjadi program Capres dan Cawapres 01 bisa diterima oleh masyarakat, dengan dibuktikan untuk memilih 01 pada pemilu nanti. \"Door to door ke masyarakat dan kita terus bergerak,\" papar Ma\'ruf.

Dalam penerapan stategis sendiri tidak ada berbeda di seluruh Indonesia. Hanya saja, caranya yang sedikit berbeda. Menurut Ma\'ruf jika di Pulau jawa lebih halus, maka di wilayah Sumatera harus bisa lebih tegas. \"Secara umum saja, mungkin cara pendekatannya saja yang berbeda,\" ungkapnya.

Tidak hanya soal strategi, Ma\'ruf juga berjanji, ketika Capres dan Capres 01 Jokowi dan Ma\'ruf menang, maka pemerintahaan pembangunan untuk daerah akan dilakukan. Termasuk untuk di Bengkulu sendiri. Apa yang menjadi prioritas di Bengkulu akan lebih didahulukan. \"Pemerataan pembangunan kita lakukan termasuk di Bengkulu sampai ke Papua. Semua akan tetap jadi prioritas,\" tegas Ma\'aruf.

Untuk itu, dalam mendulang kemenangan, Capres dan Cawapres 01 memiliki terget bisa menang 70 persen secara nasional. Begitupun di Bengkulu, juga diminta targetnya bisa menang 70 persen. \"Bengkulu juga harus bisa menang 70 persen,\" ungkapnya.

Diyakini hal tersebut bisa dilakukan. Mengingat, Ma\'ruf mengklaim semua elemen di Bengkulu sudah kompak untuk memilih 01. Baik itu elemen kerukunan umat, kelompok agama dan lainnya. \"Semua sudah mendukung 01,\" tuturnya.

Sementara itu, Ketua Pembina Tim Kemenangan Daerah (TKD) Provinsi Bengkulu, Dr H Rohidin Mersyah mengatakan, capres dan cawapres 01 diterget bisa menang di Provinsi Bengkulu. Targetnya sendiri sampai 59 persen dan bahkan bisa sampai 60 persen. \"Tarkait pencalonan, target kita 01 menang 59 persen dan bisa 60 persen,\" ujar Rohidin.

Kehadirian Ma\'ruf Amin di Bengkulu, juga bisa menyakinankan masyarakat Bengkulu, bahwa Bengkulu bisa mendapatkan perhatian lebih. Tarmasuk juga bisa menangkal hoaks yang sering terjadi ditengah masyarakat. \"Hadirnya ini tentu bisa menangkal hoaks yang masih terjadi,\" tutupnya.

Relawan Deklarasikan Rumah Kerja Jokowi-Amin

Sementara itu, ratusan relawan di Provinsi Bengkulu menggelar deklarasi Rumah Kerja (Ruker) Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden 01 Jokowi - Ma\'ruf Amin . Deklarasi yang digalar di Rumah Makan Jenggalu Kota Bengkulu itu disaksikan langsung oleh Tim Kemenangan Daerah (TKD) Tingkat Pusat, KH Maman Imanulhaq Faqih. Dalam kesempatan itu, Maman menegaskan, hadirnya Ruker ini untuk meningkatkan jumlah pemilih untuk memilih capres dan cawapres nomor urut 01. \"Jelas untuk meningkatakan partisipasi pemilih memilih 01,\" ujar Maman kepada Bengkulu Ekspress, kemarin (20/3).

Dijelaskannya, relawan yang tergabung dalam Ruker ini juga berperan untuk mengawal proses demokrasi, jangan sampai ada kecurangan. Baik itu kecurangan data maupun angka disetiap Tempat Pemungutan Suara (TPS). \"Sehingga relawan dilibatkan dalam politik partisipasif,\" paparnya.

Untuk kekuatan capres dan cawapres 01 secara nasional, hasil surve saat ini masih unggul 58 persen dibanding dengan capres dan cawapres 02. Beberapa daerah diklaim menang, seperti wilayah Kalimantan Timur (Kaltim) dan wilayah timur Indonesia lainnya. \"Dibeberapa daerah kita menang. Artinya ini masih bisa ditingkatkan partisipasinya,\" tambahnya.

Termasuk di Bengkulu sendiri, meman mengakui belum mengetahu sejauh mana kekuatan kemenangan di Bengkulu. Namun yang jelas, semua tim yang ada ditingkat daerah terlah bergerak. \"Targetnya di Bengkulu menang. Karena Tim Kemenangan Daerah (TKD) bergerak signifikan, seperti Bravo, Seknas dan JPKP berjalan dengan baik, tinggal sinergitas dikuatkan menjelang hari akhir pemilihaan,\" tegas Maman yang juga anggota DPR RI Komisi 8.

Sementara itu, Ketua Ruker Provinsi Bengkulu, Andi Jatna mengatakan, oprimis Jokowi dan Makruf Amin bisa menang di Bengkulu. \"Hadinya Ruker di Bengkulu karena kecintaan kepada Jokowi. Semoga semua pembangan bisa berlajut ditahun depan,\" terang Andi.

Disisi lain, Ketua Pengarah TKD Provinsi Bengkulu, Dadang Mishal mengatakan, sangat optimis Jokowi bisa menang di Bengkulu. Sebab, mengacu pada Pemilu tahun 2014, Jokowi menang di Bengkulu dengan 54 persen. \"Target kita di Bengkulu 59 persen sampai 60 persen bisa menang,\" ujar Dadang.

Optimis itu bisa dilakukan, dengan banyak tim relawan yang dibentuk. Tinggal lagi kesolitan untuk terus dilakukan. Agar kemenangan terus berjalan masif, sampai ditingkat pelosok desa. \"Relawan terus bergerak, Insyallah kita menang,\" tutupnya. (151)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: