Presidium Lembak Desak Bahas Proposal Pemekaran
CURUP, BE - Presidium pemekaran Kabupaten Lembak mendesak agar Pemerintah Provinsi Bengkulu segera membahas proposal pemekaran Kabupaten Lembak yang telah disampaikan ke Pemprov Bengkulu terhitung 1 Mei 2012 lalu. \"Kami minta pemerintah provinsi segera membahas proposal pemekaran lembak yang sudah disamapikan, karena masyarakat sangat menanti hasil tindak lanjut pemerintah provinsi tersebut,\" ujar Wakil Ketua Presidium Pemekaran Lembak Iwan Setiawan kepada wartawan, kemarin (18/5).Menurutnya, semakin cepat Pemprov Bengkulu membahas proposal pemekaran Lembak tersebut, proses pemekaran akan semakin cepat. \"Harapan kita pemprov segera membahas proposal yang telah kita sampaikan. Agar bisa segera dibuatkan SK gebernur dan disampaikan ke DPRD Provinsi Bengkulu,\" sarannya. Iwan juga mengatakan, pihaknya bisa memaklumi jika pada saat pembahasan Banmus DPRD Provinsi Bengkulu lalu pembahasan pemekaran Kabupaten Lembak tidak masuk ke dalam agenda banmus. Seharusnya pemprov melalui biro pemerintahan dan asisten I membahas proposal pemekaran Kabupaten Lembak yang menghasilkan sebuah rumusan. Kemudian rumusan tersebut disampaikan ke gubernur dan keluarlah SK gubernur berdasarkan rumusan tersebut. Keputusan gubernur tersebut kemudian disampaikan ke DPRD provinsi dan diteruskan ke badan legislasi (banleg). \"Setelah mendapat keputusan banleg, lalu banmus menjadwalkan agenda pembahasan Lembak. Karena itu, kami bisa mengerti mengapa pembahasan pemekaran Kabupaten Lembak belum terjadwal di Banmus DPRD Provinsi Bengkulu,\" katanya. (999)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: