Rakernas SIWO PWI
BENGKULU,BE - Jadwal kedatangan tiga Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II dalam Rakernas SIWO PWI di Bengkulu mengalami perubahan. Ketiganya Menpora Andi Mallarangeng, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Marie Elka Pangestu dan Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan. Jadwal semula, Jumat 25 Mei, harus bergeser, Sabtu 26 Mei lantaran berbenturan dengan acara nasional lainnya. \"Karena berbenturan dengan rangkaian pembukaan Borobudur Interhash yang rencananya akan diikuti sekitar 5 ribu orang peserta dari 49 negara dan dibuka presiden. Makanya, tiga menteri merubah jadwal ke Bengkulu,\" kata Kadisbudpar Drs Darusalam.Ia menegaskan tiga menteri tetap hadir ke Bengkulu pada Sabtu 26 Mei. Meski demikian tidak akan merubah rangkaian jadwal kegiatan, seperti Bengkulu Expo, Pesisir Pantai, Jambore Pemuda Daerah, perkemahan Pramuka, dan Gerakan Indonesia Bersih. Kegiatan ini tetap akan dilaksanakan sejak Jum\'at 25 Mei. \"Tetapi pembukaannya baru akan dilaksanakan setelah kehadiran menteri,\" ujarnya.Kadispora Provinsi Ir Edi Nevian mengatakan persiapan pelaksanaan Jambore Pemuda Daerah dan Perkemahan Pramuka sudah matang. Peserta Jambore Pemuda Daerah sekitar 120 orang sedangkan peserta perkemahan pramuka berjumlah 1300 orang. \"Kegiatan ini tidak bisa diundur lagi meski jadwal kedatangan menteri diundur,\" ujarnya.Sedangkan Kadisperindag, Koperasi dan UKM Provinsi Ali Musramin mengatakan untuk pelaksanaan Bengkulu Expo, telah menyiapkan beberapa tenda yang akan disewakan. Tenda pameran biasa disewakan sekitar Rp 4,4 juta per unit, sedangkan tenda VIP disewakan dengan harga Rp 10,4 juta. Pihaknya menyediakan hingga 64 tenda atau stand dan akan menambah apabila mengalami kekuranan. \"Memang sudah banyak instansi yang mendaftar, tapi ada juga yang belum melakukan konfirmasi. Dinas dan instansi yang belum konfirmasi, kami harap segera mendaftar, apabila ada kesulitan kami bisa membantu,\" ujarnya.Asisten II Setda Pemprov Ir Nahsyah MT mengatakan persiapan rangkaian kegiatan dalam rangka Rakernas SIWO PWI semakin dimatangkan. Kegiatan ini tinggal menunggu beberapa hari lagi, sehingga semua Dinas dan Instansi diminta menyukseskannya. \"Kegiatan ini menjadi momen promosi Bengkulu, sehingga harus diotimalkan,\" ujarnya.(100)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: