Antisipasi Temuan BPK

Antisipasi Temuan BPK

ARGA MAKMUR, Bengkulu Ekspress - Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkulu Utara menggelar rapat finalisasi penyusunan pedoman umum (Pedum) Rencana Kegiatan Anggaran (RKA) SKPD tahun 2018 di ruang Pola Bappeda, Senin (30/7).

Sekda Bengkulu Utara, Drs Haryadi Spd MPd yang hadir dalam rapat tersebut mengatakan, tujuan diadakan rapat Pedum ini agar semua kegiatan tahun 2018 bisa maksimal dan tepat sasaran sehingga tidak menjadi temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).Mengingat, tahun 2017 lalu banyak temuan BPK terkait kegiatan di Kabupaten Bengkulu Utara.

\"Kita menyesuaikan dan mengikuti atas rekomendasi dari BPK sesuai hasil audit 2017,\" jelas Haryadi.

Disinggung apa saja yang menjadi catatan BPK terkait kegiatan tahun 2017? Sekda mengatakan pada intinya tidak ada catatan signifikan. Hanya saja ada beberapa hal yang harus dipahami dan ditaati. Seperti kegiatan harus sesuai dengan anggaran dan harus sesuai dengan biaya yang dikeluarkan. Artinya harus ada penyesuaian dan perbandingan antara kegiatan dan biaya yang dikeluarkan.

\"Intinya kegiatan, anggaran dan biaya yang dikeluarkan harus sesuai dan jelas,\" imbuh Haryadi.

Apakah ada kenaikan anggaran untuk SKPD terkait dengan Pedum tersebut, Haryadi menegaskan tidak ada kenaikan. Pedum adalah regulasi yang harus ditaati jika menggunakan anggaran untuk suatu kegiatan.\"Pedum ini regulasi untuk kedepan agar semuanya jelas baik itu anggaran dan kegiatannya. SKPD harus memahami Pedum tersebut,\" pungkas Haryadi.(167)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: