Plt Gubernur Bengkulu Open House di Gedung Daerah
Bengkulu, bengkuluekspress.com - Setelah melakukan salat ied di Masjid Raya Baitul Izzah di Padang Harapan, Kota Bengkulu, Plt Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah menggelar open house di Gedung Daerah.
Warga sudah mulai memasuki rumah dinas Gubernur Bengkulu itu sejak Jumat pagi (15/6/2018) untuk bertemu serta bersalaman dengan Rohidin dan keluarga.
Salah seorang warga Kelurahan Bajak, Salamun, yang datang ke acara open huose mengatakan setiap tahunnya saat lebaran ia dan keluarga datang untuk berlebaran dengan pemimpin Bengkulu tersebut.
\"Setelah salat ied, kami sering ke sini. Salaman sama Pak Gubernur. Anak-anak juga senang ke sini,\" terangnya saat ditanyaibengkuluekspress.com, Jumat pagi.
Dalam acara open house tersebut juga nampak sejumlah pejabat, yaitu Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs Coki Manurung, Danlanal Bengkulu Letkol Laut (P) Agus Izudin S, dan beberapa pejabat lainnya.
Acara ini dibuka mulai pukul 09.00 WIB dan akan ditutup pukul 14.00 WIB. Dalam kesempatan ini, seluruh warga Bengkulu boleh datang dan bersalaman dengan Plt Gubernur.
Aneka hidangan pun juga di sajikan untuk merayakan hari kemenangan umat Islam ini, seperti lontong sayur, sate madura, sate padang dan lain-lain. (Imn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: